Memperbaiki Error Code 0x80070070 di Xbox atau PC
Jika ketika anda mencoba menginstall game Xbox Game Pass di PC Windows 11 atau Windows 10 atau di konsol Xbox anda dan menerima error code Xbox 0x80070070, maka artikel ini dimaksudkan untuk membantu anda. Dalam artikel ini, saya akan menjelaskan secara singkat mengapa error code ini muncul di perangkat game anda, serta memberikan solusi yang paling sesuai yang dapat dicoba oleh para gamer untuk memperbaiki error tidak dapat menginstall game tersebut.
Ketika anda mendapatkan masalah ini, maka deskripsi error akan ditampilkan sebagai berikut.
Free up space or pick another drive
This app or game requires more room than your drive has available.
Error code: 0x80070070
Free up space
Error ini berarti anda tidak memiliki cukup ruang hard drive untuk menginstall game tersebut. Namun, sebagian besar pengguna yang terpengaruh yang melaporkan masalah ini memiliki ruang penyimpanan yang cukup di drive tempat game tersebut akan diinstall.
Memperbaiki Error Code 0x80070070
Jika anda menghadapi masalah ini, tergantung pada perangkat game anda, anda dapat mencoba solusi yang saya rekomendasikan di bawah ini tanpa urutan tertentu dan melihat apakah itu membantu memperbaiki error code Xbox 0x80070070 yang terjadi pada konsol Xbox atau PC game Windows 10 atau Windows 11 anda.
Namun, sebelum anda mencoba solusi di bawah ini, pastikan konsol Xbox anda telah diupdate. Juga, periksa update dan install update yang tersedia di perangkat Windows 10 atau Windows 11 anda. Pastikan juga aplikasi Xbox di konsol atau di PC sudah di update.
Sekarang, mari kita lihat metode perbaikannya satu per satu secara terperinci.
1. Restart Perangkat Game
Saat anda menemukan error code Xbox 0x80070070 di konsol Xbox atau PC game Windows 10 atau Windows 11, maka langkah pemecahan masalah pertama yang dapat anda ambil untuk menyelesaikan masalah ini adalah merestart PC atau konsol Xbox sesuai kasusnya.
2. Power cycle konsol Xbox Anda
Untuk power cycle secara manual konsol Xbox ada, lakukan hal berikut ini.
- Tekan dan tahan tombol Xbox di bagian depan konsol selama kurang lebih 10 detik untuk mematikan konsol anda.
- Tunggu setidaknya 60 detik.
- Sekarang, tekan tombol Xbox di konsol atau tombol Xbox di controller anda untuk merestart konsol anda.
Jika anda tidak melihat animasi boot-up hijau saat konsol direstart, anda dapat mengulangi langkah-langkah ini dan memastikan bahwa anda menahan tombol Power hingga konsol benar-benar mati.
3. Reset Aplikasi Xbox
Solusi ini mengharuskan anda untuk mereset aplikasi Xbox yang diinstall pada perangkat game anda dan melihat apakah masalah telah teratasi.
Di Windows 10:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan pilih Apps.
- Di halaman berikutnya, klik Apps & features di panel kiri dan di panel kanan pilih Xbox, kemudian klik Advanced options.
- Selanjutnya pada bagian Reset, klik Reset dan konfimasikan proses dengan mengklik Reset.
Di Windows 11:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
- Di jendela Settings, klik Apps di panel kiri dan di panel kanan klik Apps & features.
- Di halaman berikutnya, temukan aplikasi Xbox, kemudian klik menu tiga titik yang ada di sampingnya dan klik Advanced options.
- Selanjutnya, gulir ke bagian Reset dan klik Reset, kemudian klik Reset kembali untuk konfirmasinya.
4. Jalankan Disk Cleanup
Solusi ini mengharuskan anda menjalankan Disk Cleanup untuk menghapus file yang tidak perlu di hard disk dan mengosongkan ruang disk. Utilitas akan menghapus file sementara, mengosongkan Recycle Bin dan menghapus file system yang tidak diinginkan yang mungkin menyebabkan masalah ini. Anda juga dapat menggunakan Disk space analyzer pihak ketiga untuk mendapatkan tampilan terperinci tentang apa yang mungkin memonopoli ruang penyimpanan dan lokasi di drive.
5. Bersihkan Cache
Untuk membantu meningkatkan gameplay, file dan data sementara sering kali disimpan di perangkat game anda. Seiring waktu, data yang berada di cache ini dapat rusak, yang dapat menyebabkan masalah dengan konektivitas, game yang macet, atau loading game yang lambat atau tidak berhasil. Dalam hal ini, anda dapat menghapus cache dan menghapus data game di konsol atau PC anda.
Untuk gamer PC, anda dapat dengan mudah menghapus cache di perangkat Windows 10 atau Windows 11 anda. Untuk gamer konsol Xbox, untuk menghapus cache di konsol Xbox One atau Xbox Series X|S anda, lakukan hal berikut ini
- Tekan tombol Xbox pada controller anda.
- Kemudian buka menu Settings.
- Di halaman berikutnya, pilih Devices & Connections di panel kiri.
- Selanjutnya pilih opsi Blu-Ray.
- Kemudian pilih opsi Persistent Storage.
- Dan terakhir, klik Clear Persistent Storage.
Saat anda mengosongkan cache konsol, yang terjadi adalah, data dan file sementara dihapus dari cache dan memungkinkan kumpulan baru didownload dan disimpan.
6. Jalankan CHKDSK
Untuk mengesampingkan kemungkinan bad sector yang mungkin menjadi penyebab masalah yang dihadapi pada drive tempat anda coba menginstall game, anda dapat menjalankan CHKDSK untuk memperbaiki bad sector. Jika anda mencoba menginstall game ke drive eksternal dan menerima error, maka anda dapat juga dapat menjalankan CHKDSK di drive eksternal.
Jika anda menggunakan drive eksternal sebagai tempat anda menginstall game dari konsol Xbox, maka pastikan anda tahu cara menggunakan drive eksternal untuk Xbox anda.
7. Install Game ke Drive Lain
Baik di PC atau konsol, tergantung pada apakah anda mencoba menginstall game di drive internal atau drive eksternal, anda dapat mencoba menginstall game tersebut ke drive lain sesuai kasusnya. Gamer PC dapat mencoba membuat partisi baru di drive dan melihat apakah instalasi ke partisi baru tersebut akan berhasil.
8. Reset Konsol Xbox
Anda dapat mereset konsol Xbox anda dan melihat apakah masalah yang ada akan teratasi.
- Untuk mereset Xbox One atau Xbox Series X, buka Home screen aplikasi Xbox One.
- Gulir ke kiri di Home screen untuk membuka panduan dan pilih Settings dari daftar opsi yang ditampilkan.
- Selanjutnya, pilih All Settings dan kemudian pilih System.
- Sekarang pilih Console info & updates dan pilih Reset console.
- Selanjutnya, pastikan untuk memilih opsi Reset and keep my games & apps.
9. Reset Windows 10 atau Windows 11
Disini juga, anda dapat mereset PC gaming Windows 10 atau Windows 11 anda dan melihat apakah itu memperbaiki error ini. Saat melakukan reset, pilih opsi keep my files.
10. Hubungi Xbox Support
Jika anda telah kehabisan semua saran yang diberikan dalam artikel ini, tetapi masalah masih belum terselesaikan, anda dapat menghubungi Xbox Support dan melihat apakah mereka dapat memberikan bantuan yang berguna untuk memperbaiki masalah ini.
Semoga ini membantu! Anda juga dapat membaca artikel saya lainnya tentang memperbaiki tidak dapat download atau install game Xbox Game Pass di PC Windows 10/11 atau cara uninstall XBox secara komplit dari Windows 10/11.
Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error code 0x80070070 di Xbox atau PC Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!
Post a Comment for "Memperbaiki Error Code 0x80070070 di Xbox atau PC"