Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memperbaiki Penggunaan Memory yang Tinggi di Windows 10/11

 


Saat membuka Task Manager di Windows, anda mungkin melihat penggunaan memory yang tinggi yang tidak dapat dijelaskan. Lonjakan penggunaan memory dapat memperlambat waktu respons aplikasi dan menyebabkan layar berhenti bekerja atau membeku. Entah anda sedang memainkan game yang menguras memory atau membuka banyak jendela browser, anda perlu mengurangi kebocoran memory ini sebanyak mungkin.


Berikut ini adalah metode terbaik di Windows 10 atau Windows 11 untuk menurunkan penggunaan memory untuk semua rangkaian program yang sedang berjalan. Lonjakan memory yang tiba-tiba terjadi ini karena berbagai macam alasan. Karena itu ada beragam solusi yang akan kita bahas. Namun semua metode yang saya tawarkan dibawah ini aman untuk anda terapkan di perangkat Windows 10 atau Windows 11 apapun.



1. Tutup Program dan Aplikasi yang Tidak Diperlukan


Semua memory komputer terhubung ke CPU dan RAM. Namun, masalah penggunaan memory yang tinggi ini terutama karena banyaknya proses internal yang berjalan pada waktu yang bersamaan. Oleh karena itu, dengan menghentikan program dan aplikasi yang tidak perlu akan membantu. Buka Task Manager (Ctrl + Shift + Esc) dan periksa program tambahan yang tidak anda gunakan saat ini. Klik kanan padanya dan pilih End task. Ini akan segera mengurangi penggunaan memory yang tinggi dan juga masalah 100% CPU usage.





2. Clean Up dan Optimize Disk


Ruang disk juga menjadi memory tambahan yang dapat sangat mempengaruhi kinerja aplikasi anda. Bukan hanya ruang penyimpanan senilai gigabyte tetapi banyaknya file yang tidak perlu di komputer anda yang dapat menyebabkan lonjakan memory. Ini termasuk temporary files, system files, thumbnails, memory dump files, update Windows sebelumnya dan informasi Recycle Bin.


Windows memiliki utilitas bawaan yang bernama Disk Cleanup, yang dapat membersihkan ruang yang dikonsumsi. Pilih drive C (drive system anda) dan klik kanan padanya untuk memilih Properties. Saat anda mengklik Disk Cleanup, system akan memerlukan beberapa detik atau menit untuk menghitung jumlah ruang yang dapat dibebaskan.




Anda akan mendapatkan ringkasan file yang akan dihapus. Yang paling banyak memakan ruang termasuk temporary Internet files, downloaded program files, delivery optimization files dan thumbnails.




Jika anda mengklik Clean up System files, anda mungkin melihat lebih banyak ruang yang dapat dikosongkan. Windows Update Cleanup adalah resource yang penting, karena kita sering lupa untuk menghapus update Windows sebelumnya yang tidak lagi diperlukan.


Pilih semua file di atas dan pilih opsi untuk menghapusnya secara permanen.




Pembersihan akan memakan waktu mulai dari beberapa menit hingga satu jam tergantung pada seberapa banyak ruang disk yang anda pulihkan.




Setelah selesai, anda dapat mengoptimalkannya dan mendefrag drive untuk meningkatkan efisiensinya. Di Windows 10, jika anda telah mengaturnya dengan jadwal mingguan, maka anda tidak perlu mendefrag secara terpisah.




Buka pengaturan Quota. Pilih tab Quota - Show Quota Settings dan pastikan semua disk Quota dinonaktifkan.





3. Tingkatkan Virtual Memory Melalui Registry Ndu


Berikut salah satu teknik yang akan memberi anda dorongan memory langsung. Buka Registry Editor dengan hak admin dengan mencarinya di Search Windows dan klik kanan atau pilih Run as administrator. Atau tekan tombol Win + R, ketik regedit dan tekan Ctrl + Shift + Enter untuk memubuka dalam mode admin.




Di jendela Registry Editor, navigasikan ke jalur berikut di bawah ini dan klik Ndu (Network Diagnostic Usage). Anda dapat mengcopy jalur dibawah dan mempastenya di address bar registry editor kemudian tekan Enter untuk mempercepat penelusuran.


HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\ControlSet001\Services\Ndu



Ndu adalah pengaturan resource monitoring, dan ketergantungannya dapat menyebabkan lonjakan memory tiba-tiba saat banyak aplikasi terbuka. Klik dobel pada Start di panel kanan, atau klik kanan Start dan pilih Modify untuk mengubah pengaturan.

Ubah value data-nya dari 2 menjadi 4 dan simpan pengaturan Ndu baru ini dengan mengklik OK. Ini akan meningkatkan virtual memory yang dialokasikan ke system anda.


4. Nonaktifkan SysMain (Sebelumnya bernama Superfetch)

Windows memiliki utilitas bernama SysMain (sebelumnya bernama Superfetch) yang menyedot RAM yang tidak digunakan dengan aplikasi yang dimuat sebelumnya. Namun, ini juga bisa menjadi resource selama periode waktu tertentu. Oleh karena itu, menonaktifkan SysMain memberikan peningkatan kinerja memory yang drastis.

Untuk melakukan ini, buka aplikasi Services dari Start menu dan jalankan dengan hak admin (Run as administrator).

Di jendela Services, di panel kanan arahkan ke SysMain dan klik kanan padanya untuk memilih Properties.



Pada Startup type, ubah pengaturannya ke Disabled. Ini akan menonaktifkan SysMain selama Startup. Kemudian klik Apply dan OK untuk menerapkan perubahan. Peningkatan memory seketika akan terjadi, dan PC Windows anda akan terasa lebih cepat.



Untuk lebih lenkapnya untuk menonaktifkan atau mengaktifkan SysMain (atau Seperfetch) ini, anda dapat membaca tutorial saya tentang apa itu SysMain (Superfetch) dan bagaimana cara menonaktifkannya.


5. Tingkatkan RAM

Setelah mencoba semua metode di atas dan jika anda tidak melihat peningkatan dalam memory, sekarang saatnya untuk meningkatkan RAM anda.

Untuk mengetahui jenis RAM yang sudah anda miliki, kecepatan dan form factornya, buka Task Manager (Ctrl + Shift + Esc), kemudian pilih tab Performance  dan pilih Memory.



Ini akan membantu anda agar melakukan pembelian RAM baru dengan benar. Namun, anda juga harus mengetahui kapasitas maksimum penggunaan memory untuk perangkat komputer anda, jadi periksa dukungan motherboard dan CPU anda.


Ok, sekarang kita telah di penghujung artikel kali ini. Dalam panduan ini anda telah mempelajari cara mengatasi masalah penggunaan memory yang tinggi yang didiagnosis oleh Task Manager  Windows 10 atau Windows 11. Semua metode diatas aman untuk anda terapkan dan tidak akan merusak system anda, karena itu merupakan teknik bawaan Windows. Selain itu, anda harus memeriksa program antivirus anda, karena program ini dapat dengan cepat mengisi memory RAM yang dialokasikan.

Andakemudian dapat melanjutkan membaca tutorial saya lainnya tentang cara memperbaiki wsappx dengan penggunaan disk dan cpu yang tinggi dan juga apa itu RAM Timing dan mengapa itu penting.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Memperbaiki Penggunaan Memory yang Tinggi di Windows 10/11"