Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Error The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block, Event ID 7

 


Ketika dihadapkan dengan banyaknya error pada komputer Windows, beberapa pengguna akan pergi ke Event Viewer untuk memepriksa setiap event. Jika anda menemukan Event ID 7 dengan pesan error yang menyatakan bahwa The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block, maka artikel ini akan membantu anda. Selain itu, pengguna lainnya juga melihat error ini ketika komputer mereka gagal booting dengan pesan error Default Boot Device Missing or Boot Failed. Error ini menunjukkan kemungkinan adanya block yang buruk pada hard disk anda, yang mengakibatkan system gagal berfungsi seperti yang diharapkan, crash atau bahkan tidak bisa boot sama sekali.




Apa itu Bad Block pada hard drive?


Bad block adalah kerusakan fisik atau logical pada hard disk. Biasanya disebabkan ketika media magnetik perangkat tidak berfungsi dengan baik. Terdapat dua jenis Bad Sector/Block pada hard disk yaitu Fisik (Hard) dan Logical (Soft).


Kerusakan fisik terjadi saat head drive menyentuh cluster penyimpanan atau jika debu menumpuk di permukaan perangkat. Hal ini dapat mengakibatkan sektor fisik tidak dapat diakses atau tidak membaca data dengan benar.


Sementara itu, kerusakan logical terjadi ketika system operasi gagal mengakses data dari blok tertentu dan kemudian menandainya sebagai bad block. Ini biasanya terjadi karena file yang rusak, virus atau beberapa jenis file berbahaya lainnya yang dapat menyebabkan masalah pada penyimpanan dan akses data.


Dalam kedua kasus ini, adanya bad block dapat menyebabkan berbagai masalah pada hard disk, seperti kehilangan data, performa yang lambat atau bahkan kegagalan total dalam mem-boot system. Penting untuk mengatasi masalah ini segera untuk menjaga integritas data dan performa perangkat.



Memperbaiki Error The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block, Event ID 7


Jika anda mendapatkan error Event ID 7 dengan pesan error The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block di komputer Windows 10 atau Widnows 11 anda, maka ikuti beberapa solusi yang disebutkan dibawah ini untuk memperbaikinya.



1. Gunakan Disk Scanner Tool untuk Menscan Hard Disk dari Bad Sector


Hal pertama yang dapat anda lakukan adalah memeriksa kesehatan hard drive anda dan menjalankan disk scanner tool. Ada banyak tool yang dapat anda gunakan untuk memeriksa dan memperbaiki bad sector pada hard drive anda. Salah satu tool ini adalah Macrorist Disk Scanner. Langkah ini perlu dilakukan karena masalah ini disebabkan karena adanya bad sector pada hard drive anda. Tool ini akan membantu anda mengidentifikasi dan memperbaiki block yang buruk pada hard drive.




2. Jalankan Perintah Repair-Volume


Perintah repair-volume membantu anda dalam memperbaiki hard disk anda. Perintah ini akan menscan seluruh volume pada disk anda dan kemudian menjalankan perintah repair untuk memperbaiki masalah. Untuk menjalankan perintah, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Di jendela PowerShell, masukan perintah berikut satu per satu sambil menekan Enter. Ganti drive-letter dengan huruf drive yang ingin anda perbaiki.
Repair-Volume drive-letter –Scan
Repair-Volume drive-letter –OfflineScanAndFix
Repair-Volume drive-letter –SpotFix
  • Setelah selesai, restart komputer anda dan periksa apakah masalah telah teratasi.



3. Jalankan Command Line ChkDsk

Perintah lain yang bisa anda gunakan untuk memperbaiki hard disk adalah Check Disk. Ini adalah utilitas yang menscan hard drive anda, mencari bad sector dan memperbaikinya. Ini adalah perintah sederhana dan menyelesaikan pekerjaan lebih sering daripada tidak. Setelah perintah berhasil menyelesaikan tugasnya, reboot system anda dan periksa apakah masalah telah teratasi atau tidak.



4. Jalankan SFC dan DISM

System File Checker dan Deployment Imaging and Servicing Management adalah tool yang dapat membantu anda menscan dan memperbaiki file system yang rusak di komputer Windows anda. Jadi, jika error disk ini disebabkan oleh file system yang hilang atau rusak, maka perintah-perintah ini akan melakukan pekerjaan untuk anda.



5. Bersihkan Hard Drive Anda atau Konsultasikan dengan Ahli Hardware

Jika anda menggunakan desktop dan dapat melepaskan hard drive anda, maka lakukan itu. Seperti disebutkan sebelumnya, ada dua jenis bad block dan jika anda sudah menjalankan solusi yang disebutkan di atas namun tidak berhasil memperbaikinya, maka kemungkinan hard drive anda memiliki area dimana adanya menumpuknya debu dan kotoran. Jika anda cukup percaya diri, maka bersihkan perangkat, namun jika anda tidak dapat melakukannya sendiri, maka bawa ke service center untuk dilakukan pemeriksaan.


Semoga anda dapat menyelesaikan masalah menggunakan solusi yang disebutkan dalam artikel ini.

Sekian tutorial kali ini. Semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block, Event ID 7 di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Anda juga dapat merequest tutorial yang anda butuhkan. Terimakasih dan GBU. STAY SAFE & KEEP HEALTHY!!

Post a Comment for "Memperbaiki Error The device, \Device\Harddisk0\DR0, has a bad block, Event ID 7"