Memperbaiki Monitor Kedua Tidak Terdeteksi Setelah Sleep di Windows 10/11
Anda dapat menggunakan beberapa monitor di Windows 10 atau Windows 11 anda. Ini adalah fitur yang hebat, tetapi terkadang terjadi masalah, seperti Windows tidak dapat mendeteksi monitor kedua setelah bangun dari Sleep Mode. Beberapa pengguna mengalami masalah ini dan melaporkan bahwa monitor kedua tidak menampilkan apapun kecuali pesan No signal setelah Sleep. Artikel ini akan memberikan beberapa solusi efektif jika monitor kedua anda tidak terdeteksi setelah Sleep.
Ada banyak penyebab masalah ini. Pengaturan monitor yang salah juga mencegah monitor kedua menyala setelah Sleep, seperti Deep Sleep Mode. Selain itu, pengaturan power yang salah pada Windows juga bertanggung jawab atas masalah yang sama. Selain itu, masalahnya juga mungkin terkait dengan driver graphics card dan monitor anda.
Memperbaiki Monitor Kedua Tidak Terdeteksi Setelah Sleep
Jika monitor kedua anda tidak terdeteksi setelah Sleep, maka pertama-tama periksa kabel yang menghubungkan monitor kedua anda ke system anda. Cabut kabel dan pasang kembali. Lihat apakah itu membantu. Beberapa pengguna berhasil menyelesaikan masalah dengan mengubah pengaturan display. Tekan tombol Win + P dan pilih opsi Duplicate. Ini adalah solusi sementara, karena anda harus melakukannya setiap kali setelah membangunkan komputer dari Sleep Mode.
Jadi, untuk mengatasi masalah ini secara permanen, maka gunakan beberapa solusi yang disediakan dibawah ini untuk menyelesaikan masalah ini.
Catatan: Jika monitor kedua tidak menampilkan gambar setelah update, maka anda dapat membaca artikel ini. Atau jika monitor kedua berkedip dan mati, maka anda beralih ke artikel ini.
1. Restart Driver Graphics Card
Cara paling sederhana untuk mengatasi tipe masalah terkait display tersebut adalah dengan merestart driver graphics card. Terkadang, ini terjadi karena error pada graphics card yang dapat diatasi dengan merestart driver graphics card anda. Untuk melakukannya, anda cukup menekan tombol Ctrl + Shift + Win + B secara bersamaan. Komputer anda mungkin berkedip atau blank beberapa saat dan berfungsi kembali seperti biasa. Setelah anda melakukan itu, lihat apakah monitor anda bangun kembali atau tidak.
2. Jalankan Power Troubleshooter
Salah satu penyebab masalah ini adalah masalah power pada system anda. Jadi jalankan Power Troubleshooter dan lihat apakah itu membantu. Anda dapat menjalankan troubleshooter melalui Command Prompt. Anda juga dapat menemukannya di Settings Windows 10 dan Windows 11. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.
Di Windows 10:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan kemudian pilih Update & Security di jendela Settings.
- Selanjutnya pilih Troubleshoot di panel kiri dan klik Additional troubleshooters di panel kanan.
- Di halaman berikutnya, klik Power dan klik kemudian Run the troubleshooter.
- Jendela troubleshooter akan muncul. Ikuti petunjuk yang di berikan.
- Kemudian, biarkan proses troubleshooter melakukan tugasnya hingga selesai dan mungkin menyelesaikan masalah anda.
Di Windows 11:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
- Selanjutnya di jendela Settings, klik System di panel kiri dan klik Troubleshoot di panel kanan.
- Di halaman berikutnya, klik Other troubleshooters.
- Kemudian temukan Power di panel kanan dan klik Run yang berada disampingnya.
- Selanjutnya, ikuti petunjuk yang di tampilkan di jendela troubleshooter yang muncul.
- Troubleshooter akan melakukan tugasnya. Biarkan hingga selesai.
3. Lihat Apakah Ada Pesan Peringatan di Device Manager
Langkah selanjutnya untuk mengatasi masalah ini adalah memeriksa masalah driver. Lihat apakah driver monitor anda menampilkan pesan peringatan di Device Manager. Untuk itu, ikuti petunjuk berikut ini untuk memeriksanya.
- Tekan tombol Win + X atau klik kanan pada Start Menu dan pilih Device Manager.
- Di jendela Device Manager, perluas Monitor.
- Jika driver monitor anda menunjukkan tanda peringatan berwarna kuning, maka uninstall drivernya. Untuk melakukannya, klik kanan pada driver Monitor dan pilih Uninstall device.
- Kemudian klik Uninstall di jendela konfirmasi.
- Setelah selesai, restart komputer anda.
Setelah booting, Windows akan secara otomatis mendeteksi perubahan hardware dan akan menginstall driver Monitor yang hilang saat restart. Jika Device Manager menampilkan driver monitor berwarna abu-abu, maka uninstall driver tersebut dan restart kembali komputer anda. Anda juga perlu menghapus driver lama dari Monitor yang tidak diperlukan lagi (jika ada).
4. Install Ulang Driver Graphics Card
Saya juga menyarankan anda untuk menguninstall driver graphics card anda dan kemudian menginstall kembali driver graphics card anda. Untuk melakukannya, ikuti salah satu metode berikut ini. Namun, sebelum melakukannya, anda munkin perlu mengidentifikasi graphics card dan memeriksa versi driver graphics card agar anda tidak salah mendownload versi driver graphics card anda.
- Download driver graphics card versi terbaru dari website pabrikan perangkat anda dan install driver di komputer anda. Saya sarankan anda melakukannya di Safe Mode.
- Untuk melakukan clean install driver graphics card pada Windows 10/11, anda dapat mengikuti langkah-langkah di artikel ini.
5. Nonaktifkan Deep Sleep Mode Monitor Anda (jika tersedia)
Buka pengaturan Monitor anda dengan menekan tombol yang diperlukan pada monitor anda. Lihat apakah ada mode bernama Deep Sleep. Jika ada, maka nonaktifkan opsi tersebut. Ini akan membantu menghilangkan masalah ini.
6. Ubah Pengaturan Power Management
Pengaturan Power Management yang salah juga bertanggung jawab atas masalah ini. Menurut feedback dari para pengguna yang mengalami masalah yang sama, mengubah pengaturan Power Management untuk keyboard, mouse, network adapter dan USB Root Hub juga dapat membantu mengatasi masalah ini. Untuk itu, anda juga dapat mencobanya dan melihat apakah ini berfungsi untuk anda.
- Buka Device Manager dengan menekan tombol Win + X dan pilih Device Manager.
- Di jendela Device Manager, perluas Keyboards, Mice and other pointing devices, Network adapter dan Universal Serial Bus controllers. Anda perlu melakukannya satu per satu.
- Di masing-masing device, klik dobel pada driver keyboards, mouse, network adapter dan USB Root Hub untuk membuka properties masing-masing.
- Di jendela properties, alihkan ke tab Power Management.
- Di halaman ini, beri ceklist pada opsi Allow this device to wake the computer dan klik OK untuk menyimpan perubahan.
- Setelah itu, restart komputer anda.
7. Restore Pengaturan Power Plan ke Default
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pengaturan power yang salah menjadi salah satu penyebab masalah ini. Jadi, jika anda telah mencoba semua solusi yang dijelaskan di atas tetapi masalahnya masih belum teratasi, maka kembalikan pengaturan Power Plan anda ke default. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut dibawah ini untuk melakukannya.
- Tekan tombol Win + R, kemudian ketik control dan tekan Enter untuk membuka Control Panel.
- Di jendela Control Panel, ubah View by ke Small/Large icons dan pilih Power Options.
- Di halaman berikutnya, klik Choose when to turn off the display di panel kiri.
- Selanjutnya, klik opsi Restore default settings for this plan.
- Kemudian klik Yes di jendela konfirmasi.
- Setelah melakukannya, restart komputer anda.
Semoga itu memperbaiki monitor anda yang didak terdeteksi setelah Sleep.
Untuk mengatur dan menggunakan multi/dual monitor pada PC Windows anda, anda memerlukan kabel HDMI. Monitor lama hanya kompatibel dengan kabel VGA. Karenanya, jika anda memiliki monitor lama, anda perlu membeli konverter HDMI-to-VGA. Setelah menghubungkan monitor ke PC, anda dapat mengkonfigurasinya di Settings Windows 10 atau Windows 11 anda.
Sebagai tambahan untuk anda, jika anda menggunakan hanya satu monitor dan mengalami masalah yang sama, maka artikel ini dapat membantu anda. Pengguna multi monitor juga dapat menerapkan perbaikan ini.
Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki Monitor kedua tidak terdeteksi setelah Sleep di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!
Post a Comment for "Memperbaiki Monitor Kedua Tidak Terdeteksi Setelah Sleep di Windows 10/11"