Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memeriksa Versi Driver di Windows 10/11

 


Jika anda ingin memeriksa versi driver di Windows 10 atau Windows 11 anda, maka berikut adalah cara melakukannya. Ada beberapa cara untuk mengetahui versi driver yang diinstall di Windows 10 dan Windows 11. Artikel ini mencantumkan dua metode yang dapat anda ikuti untuk menyelesaikan pekerjaan.


Mungkin ada beberapa alasan mengapa anda perlu mengetahui versi driver yang diinstall di komputer anda. Mari kita asumsikan bahwa anda telah berhasil menginstall update di Windows anda, namun setelah itu, komputer anda bertingkah aneh. Pada saat seperti itu, anda mungkin perlu memberitahu orang yang memperbaiki komputer anda tentang hal-hal yang telah anda lakukan sesaat sebelum komputer anda bertingkah aneh. Hal ini menjadi penting karena mungkin saja driver tersebut yang menyebabkan masalah. Oleh karena itu anda perlu menyebutkan update driver bersama dengan versinya sehingga ia dapat memeriksa kompatibilitasnya.


Dalam kasus lainnya misalkan, bahwa anda baru saja mengetahui bahwa anda belum lama mengupdate driver anda dan ada beberapa serangan malware yang terjadi di seputaran driver anda. Pada saat seperti itu, anda perlu tahu apakah anda memiliki versi driver tersebut atau tidak.



Cara Memeriksa Versi Driver di Windows 10 atau Windows 11


Untuk memeriksa versi driver di Windows 10 atau Windows 11, anda dapat mengikuti salah satu metode dibawah ini. Atau gunakan opsi sesuai kondisi anda saat ini.



1. Menggunakan Device Manager


Ini adalah cara termudah untuk menemukan versi driver yang terinstall di komputer anda. Baik itu driver network atau driver audio, anda dapat dengan mudah mengetahui versi driver anda. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Tekan tombol Win + X ke dan pilih Device Manager dari daftar.
  • Temukan driver yang ingin anda ketahui versinya.
  • Kenudian klik kanan pada driver dan pilih Properties. Anda juga dapat mengklik dobel untuk membuka propertiesnya.
  • Di jendela Properties, alihkan ke tab Driver.
  • Di halaman ini, periksa entri Driver Version.



Ini adalah versi driver yang diinstall dan dipilih. Anda dapat mengulangi langkah yang sama untuk mengetahui versi driver apapun menggunakan Device Manager.



2. Menggunakan Windows PowerShell


Windows PowerShell membantu anda mendapatkan daftar semua driver yang diinstall di komputer anda. Yang terbaik adalah anda dapat menemukan driver online maupun offline dalam daftar. Driver online adalah driver yang sedang digunakan dan driver offline menunjukkan driver yang saat ini tidak digunakan. Untuk menggunakan Windows PowerShell atau Windows Terminal-PowerShell untuk mengetahui versi driver, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Gunakan Search Windows untuk menemukan PowerShell, kemudian klik kanan padanya dan pilih Run as administrator. Atau jika anda menggunakan Windows Terminal, maka tekan Win + X dan pilih opsi Terminal Windows (Admin). Pastikan PowerShell yang di tampilkan di Terminal, jika tidak, klik ikon panah dan pilih Windows PowerShell.
  • Di jendela PowerShell, masukkan perintah berikut dan tekan Enter.


Get-WmiObject Win32_PnPSignedDriver| select DeviceName, DriverVersion

  • Temukan versi driver semua perangkat anda di kolom DriverVersion.


Langakah dan perintah diatas, dapat anda jalankan di jendela PowerShell atau Terminal-PowerShell.


Semoga itu membantu anda. Anda juga dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara update driver menggunakan Command Prompt di Windows 10/11 atau cara uninstall driver menggunakan Command Prompt di Windows 10/11.

Sekian tutorial kali ini. Semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memeriksa Versi Driver di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Memeriksa Versi Driver di Windows 10/11"