Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Sinkronisasi File di Android ke Folder Windows 10/11 Menggunakan OneDrive


OneDrive telah menjadi salah satu pilihan utama terkait dengan penyimpanan cloud. Bagi pengguna Windows 10 dan Windows 11, ini adalah cara termudah untuk menyinkronkan file yang ada di ponsel anda secara otomatis, sehingga anda dapat mengakses file di komputer anda dengan mudah tanpa harus menggunakan bluetooth ataupun kabel data.

Untuk melakukannya, anda dapat mengikuti panduan dibawah ini.

Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mendownload Microsoft OneDrive di ponsel Android anda dan Login menggunakan akun Microsoft di komputer anda.

Setelah Login, anda kemudian dapat mengatur folder apa saja yang ingin anda sinkronkan ke OneDrive. Untuk melakukannya ketuk Me di bagian bawah layar, kemudian ketuk Settings. Dan di halaman berikutnya ketuk Gallery sync.


Disini pastikan tombol Sync aktif. Kemudian ketuk Albums to sync untuk melilih folder mana saja yang ingin anda sinkronkan ke OneDrive.

Di halaman ini, anda kemudian harus memilih folder agar sinkronisasi dapat dilakukan secara otomatis dengan OneDrive.


Perlu diperhatikan bahwa folder-folder yang anda pilih tersebut merupakan folder dari penyimpanan internal ponsel Android anda. Jika anda melihat bagian atas halaman Albums to sync, anda akan membaca peringatan bahwa album galeri yang ada di SD card yang terpasang di ponsel anda tidak di sinkron secara otomatis, kecuali anda mengubah SDcard anda menjadi penyimpanan internal. Dan untuk mengaktifkannya ikuti langkah selanjutnya.

Buka Gallery di ponsel anda, kemudian ketuk tiga titik dan pilih Settings. Disini, pastikan juga tombol Sync with OneDrive telah di aktifkan. Jika sudah di aktifkan, tutup pengaturan gallery.


Langkah selanjutnya adalah buka Settings ponsel anda kemudian pilih Accounts and backup.


Ketuk Accounts di halaman selanjutnya dan temukan akun OneDrive anda.


Ketuk pada akun OneDrive untuk mengedit pengaturannya. Disini klik Sync account dan kemudian aktifkan Media Storage.


OneDrive kemudian menyinkronkan semua file yang ada di ponsel anda, termasuk semua file yang ada di SD card.

Anda kemudian dapat melihat file anda tersebut di C:\Users\username\OneDrive\Pictures\Camera Roll dan juga  C:\Users\username\OneDrive\Pictures\Samsung Gallery.


Namun yang perlu anda ketahui adalah terkadang, pengaturan sinkronisasi pada Media Storage dinonaktifkan secara otomatis, jadi anda mungkin harus memeriksanya sesekali untuk mengaktifkan kembali sinkronisasi file dari SD card anda, terutama file foto yang baru anda ambil.

Ini adalah pengaturan baru untuk sinkronisasi dengan OneDrive di ponsel Android Samsung saya. Saya melakukan ini beberapa waktu lalu dan sejauh ini berhasil dengan sempurna. Satu-satunya hal yang tidak akan disinkronkan secara langsung adalah video 4K.

Jika anda mengetahui bahwa dengan menyinkronkan File dari ponsel Android anda telah menghabiskan ruang di drive system anda, anda kemudian dapat memindahkan folder default OneDrive ke drive lain di komputer anda. Anda juga dapat membaca tutorial saya lainnya tentang cara menonaktifkan backup otomatis OneDrive di Windows 10/11.

Sekian tutorial kali ini, semoga membantu anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Sinkronisasi File di Android ke Folder Windows 10/11 Menggunakan OneDrive"