Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memperbaiki Error Blue Screen KMODE EXCEPTION NOT HANDLED (e1d65x64.sys) di Windows 10/11

 


Error KMODE_EXCEPTION_NOT_HANDLED terjadi saat software atau aplikasi saling menimpa memory satu sama lain. Ini menyebabkan kerusakan software serta mengakibatkan blue screen. Error ini menunjukkan bahwa Windows atau driver kernel mode mengakses page memory pada DISPATCH_LEVEL atau lebih tinggi. Ini tampaknya merupakan bug driver software biasa dan tidak mungkin disebabkan oleh masalah hardware. Driver pihak ketiga, e1d65x64.sys yang terkait dengan Intel (R) Gigabit Adapter-NIC/Wired jaringan NDIS (Network Driver Interface Specification) 6.x dari Intel Corporation diidentifikasi sebagai kemungkinan akar penyebab error system ini.


Pada artikel kali ini saya akan memberikan solusi yang paling sesuai untuk error BSOD terkait driver ini.



Perbaiki Error Blue Screen KMODE_EXCEPTION_NOT_HANDLED (e1d65x64.sys)


Jika anda dihadapkan pada masalah ini, anda dapat mencoba solusi yang saya rekomendasikan di bawah ini tanpa urutan tertentu dan melihat apakah itu akan membantu anda dalam menyelesaikan masalah ini.


Satu hal yang perlu anda ketahui adalah jika anda tidak bisa masuk ke Windows, maka anda harus booting ke Safe Mode, kemudian masuk ke layar Advanced Startup options, atau anda harus menggunakan media instalasi untuk booting agar dapat menjalankan instruksi ini.


Sebelum anda melanjutkan dengan solusi, pastikan anda juga harus memiliki ruang disk yang cukup pada drive system anda. Anda mungkin harus menjalankan Disk Cleanup dan kemudian menjalankan CHKDSK.



1. Jalankan Troubleshoot Blue Screen Online


Bantuan pertama yang harus anda lakukan adalah menjalankan Troubleshoot blue screen online dan melihat apakah error blue screen akan diselesaikan. Ikuti petunjuk di artikel tersebut untuk menggunakan troubleshoot blue screen online dari Microsoft, dan jika tidak berhasil memperbaiki error, maka kembali ke artikel ini dan lanjutkan dengan metode lainnya dibawah ini. Dan jika metode lainnya tidak membantu, maka anda dapat kembali ke artikel tersebut untuk mendapatkan perbaikan lainnya di link yang sudah saya sertakan dibagian akhir artikel.





2. Jalankan Driver Verifier


Solusi ini mengharuskan anda untuk menjalankan Driver Verifier di perangkat Windows 10 atau Windows 11 anda. Anda akan mendapatkan pesan tentang status setiap driver dan kemudian anda dapat mengikuti petunjuk di layar untuk memperbaiki masalah terkait error ini.





3. Update Driver Network Device


Gunakan Intel Driver & Support Assistant dan forum mereka untuk mengetahui dan memecahkan masalah yang terkait dengan error ini. Jika setelah menggunakan Intel Driver & Support Assistant dan anda tidak mendapatkan driver yang lebih baru, maka anda mungkin perlu untuk kembali ke versi stabil driver yang lebih lama (temukan caranya dibagian perbaikan - di bagian akhir artikel).





4. Scan Masalah Memory


Kerusakan pada RAM berpotensi membuat Windows 10 tidak stabil dan dengan demikian memicu error Blue Screen Of Death. Jadi jika anda menambahkan stik RAM baru, lepaskan dan periksa apakah itu yang menyebabkan error. Jika tidak, maka anda perlu menjalankan Memory Diagnostic Tool. Windows akan mulai memeriksa kelainan pada RAM. Jika ditemukan, anda perlu mengganti RAM yang terpengaruh.



5. Hentikan OverClocking (jika ada)


Overclocking adalah teknik, tidak direkomendasikan oleh pabrikan, digunakan untuk mempercepat komponen komputer anda (Motherboard, CPU, memory, graphics card dan hardware internal lainnya). Artinya setelah proses ini bagian-bagian komputer anda akan bekerja lebih cepat.


Akibat overclocking ini mungkin tidak langsung terlihat kerusakannya. Ini akan terus menumpuk dan hanya muncul kemudian ketika anda sudah melupakan proses overclocking, yang anda lakukan berbulan-bulan yang lalu. Anda tidak akan menyadari bahwa hal tersebut juga dapat menyebabkan masalah pada PC anda.


Jika anda telah melakukan overclock pada PC anda, anda dapat dengan mudah mengembalikkan perubahan dengan mereset BIOS dan/atau CMOS motherboard dan melihat apakah itu membantu.





6. Lakukan System Restore


Jika anda telah kehabisan semua solusi di atas tetapi error blue screen masih belum terselesaikan, maka anda dapat melakukan system restore untuk kembali ke titik sebelumnya. Ini akan memulihkan system anda ke titik sebelumnya ketika system berfungsi dengan benar.


Semoga salah satu metode diatas memperbaiki error blue screen KMODE EXCEPTION NOT HANDLED (e1d65x64.sys) di Windows 10 atau Windows 11 anda. Sekian tutorial kali ini. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk membagikan pengalaman anda dalam perbaikan terkait error ini di kolom komentar dibawah ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Memperbaiki Error Blue Screen KMODE EXCEPTION NOT HANDLED (e1d65x64.sys) di Windows 10/11"