Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memperbaiki USB Drive yang Tidak Dapat Diformat dan Tidak Dapat Digunakan

 


Apakah anda memiliki USB drive yang tidak dapat digunakan? Jika berhenti berfungsi karena beberapa alasan, anda mungkin akan menemukan masalah seperti memori telah digunakan sepenuhnya meskipun tidak ada file atau Windows tidak mengizinkan anda memformat drive. Dalam kasus terburuk, nama USB drive menolak untuk ditampilkan di komputer anda.


Jika salah satu dari masalah tersebut terdengar asing, anda harus tahu bahwa itu mungkin bukan sepenuhnya karena error pada USB drive anda. Ada banyak alasan mengapa anda mungkin mengalami error ini. Terkadang karena kesalahan dalam partisi yang dapat menyedot ruang penyimpanan anda.


Ikuti langkah-langkah detail dalam panduan ini untuk memperbaiki USB drive yang tidak dapat diformat dan tidak dapat digunakan. Tujuannya adalah untuk menghapus data lama secara permanen dan memberikan anda ruang pada USB drive tersebut.


Catatan: Langkah-langkah berikut ini saya lakukan di komputer Windows. Jika anda pengguna Linux, anda dapat membaca disini untuk mengikuti langkah perbaikannya.



1. Mendeteksi Drive yang Rusak


Jika komputer anda masih dapat mendeteksi drive USB anda, Aanda mungkin ingin tahu apakah drive tersebut telah rusak. Pilih Properties dari folder drive dan periksa device status di tab Hardware. Jika tertulis This device is working properly, USB drive ini layak untuk disimpan.



Anda juga dapat menggunakan perintah Chkdsk drive_name: /f /x di Command prompt atau Terminal Windows yang baru diluncurkan untuk mencari dan mengatasi error apapun. Ini terutama terdiri dari huruf drive USB anda setelah entri chkdsk, yang dapat anda temukan di File Explorer. Selanjutnya, /f mengacu pada setiap upaya untuk memperbaiki error pada USB drive USB dan /x akan memaksa USB drive untuk didismount sebelum mencoba scan apapun.



Seperti yang ditunjukkan di gambar dibawah ini, Chkdsk menunjukkan tidak ada error atau bad sector di USB drive.



Tidak perlu khawatir jika anda tidak dapat melihat folder drive USB. Perhatikan beberapa langkah berikutnya karena akan membantu anda membuat drive dapat digunakan kembali.



2. Bersihkan Drive USB dengan Diskpart Command Line Tool


Windows hadir dengan opsi format disk bawaan untuk menghapus semuanya dari USB flash drive. Ini dapat diakses dengan klik kanan sederhana, tetapi pada tahap ini mungkin tidak akan berhasil.


Jika anda tidak lagi membutuhkan data di media eksternal, tool command line adalah cara yang lebih baik untuk membantu anda mencapai akar masalah dan memperbaiki masalah ruang penyimpanan untuk selamanya.


Di Windows 10, buka Search Windows, ketik cmd dan pilih Run as administrator.


Pastikan USB drive telah dicolokkan. Segera setelah dimulai, ketik diskpart dan tekan Enter. Ini akan segera memuat program yang bernama "Diskpart," yang pada dasarnya adalah utilitas partisi disk Microsoft. Ini memungkinkan anda untuk melihat, membuat, menghapus atau memodifikasi disk apapun.


Setelah itu masukkan list disk dan tekan Enter. Ini akan memberikan daftar setiap disk yang terhubung ke komputer anda. Disini anda dapat dengan mudah mengidentifikasi USB drive anda berdasarkan ukurannya.




Setelah ini, masukkan select disk x dan tekan Enter. x adalah angka dari USB drive anda. Anda kemudian akan segera melihat pesan status sukses, Disk x is now the selected disk.


Peringatan: Jangan sengaja memilih nomor hard drive untuk system komputer anda - dalam hal ini adalah "0". Anda akan menyesalinya.


Untuk membersihkan konten dari drive tersebut, masukkan clean dan tekan Enter. Ini akan mengosongkan konten drive USB sepenuhnya. Anda dapat kembali memeriksa ruang kosong menggunakan disk daftar. Sekarang USB drive siap untuk modifikasi lebih lanjut.



3. Alihkan Volume USB Drive dari Disk Management Console


Bahkan setelah anda membersihkan USB drive, komputer anda tidak akan dapat melihatnya. Oleh karena itu, kita perlu membuka Disk Management Console, yang dapat diakses dari Search Windows. Anda dapat mengetik diskmgmt.msc.


Segera setelah jendela Disk Management terbuka, anda dapat melihat nomor disk untuk USB drive anda. Klik kanan padanya dan pilih Create simple volume. Ini akan mengarah ke jendela wizard membuat volume untuk USB drive anda.




Jika USB drive anda dapat diidentifikasi di komputer anda, anda tidak akan pernah melihat opsi ini. Sebaliknya, anda dapat langsung memformat disk dari menu ini. Ada alasan mengapa saya sebelumnya harus menjalankan Diskpart di command prompt.


Setelah anda mengklik Next, anda dapat menentukan ukuran volume untuk USB drive. Pilih volume maksimum, yang ditampilkan sebagai default dalam MB.


Segera setelah anda mengklik Next, pilih drive letter yang akan membantu anda melihat USB drive anda sekali lagi. Saya memilih J seperti yang ditunjukkan di gambar dibawah.


Format partisi di langkah berikutnya. Anda dapat memilih FAT32 atau NTFS untuk file systemnya. Baca perbedaan FAT32, exFAT dan NTFS untuk lebih jelasnya. Ini mungkin hanya langkah tambahan karena anda telah menghapus data hingga bersih. Tetapi selalu lebih baik untuk memastikannya.


Klik Finish untuk menyelesaikan pembuatan volume baru yang sekarang akan dialokasikan ke USB drive.




Setelah anda mengalokasikan kembali ruang USB drive yang sebelumnya tidak terisi, sekarang anda akan dapat melihat kembali penyimpanan USB drive.



4. Gunakan Partition Wizard untuk Menjaga USB Drive dalam Kondisi Normal


Meskipun sekarang anda dapat menggunakan USB drive anda sekali lagi, anda memerlukan tools pihak ketiga agar drive USB tetap berfungsi dan mengoptimalkan ruang penyimpanan disk. Untuk ini, ada tools bagus yang bernama Partition Wizard. Ini dapat membantu anda menyelaraskan partisi SSD, mengkloning disk, dan banyak lagi.


Download dan install software. Ini mungkin meminta anda untuk menginstal software anti-virus pihak ketiga yang dapat anda hapus ceklistnya saat proses install karena anda mungkin tidak membutuhkannya.


Anda dapat kemudian melihat USB driveanda. Lakukan full scan untuk mengidentifikasi area yang berpotensi korup.




Scan akan memulihkan USB drive anda ke semua ruang yang tersedia. Setelah selesai, anda dapat mulai menggunakannya seperti saat masih dalam kondisi normal.


Jika anda menemukan USB drive anda yang tidak dapat diformat, mungkin pikiran pertama anda adalah membuangnya. Tetapi jika anda sangat membutuhkan penyimpanan eksternal anda tersebut maka anda dapat mencoba solusi diatas.


Jika anda menemukan masalah lain pada USB drive atau penyimpanan eksternal lainnya, maka anda dapat membaca artikel lainnya tentang cara mudah menghapus Write Protection pada USB drive di Windows atau cara memperbaiki USB atau drive eksternal yang menunjukkan kapasitas yang salah.


Sekian tutorial kali ini, semoga membantu anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam mengikuti tuorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Memperbaiki USB Drive yang Tidak Dapat Diformat dan Tidak Dapat Digunakan"