Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaili Error Code 0x800701B1, Windows cannot install required files

 


Jika anda mendapatkan pesan error Windows cannot install required files dengan error code 0x800701B1 saat mencoba menginstall Windows 10 atau Windows 11 di komputer anda. Pesan error tersebut juga dapat diikuti dengan error code lainnya seperti error code 0x8007025D, 0x80070017 atau lainnya. Jika anda mengalami masalah ini, maka artikel ini menyediakan beberapa solusi yang mungkin dapat membantu anda memperbaiki masalah ini. Error ini sering kali terjadi akibat masalah hardware dan software, seperti kerusakan pada BCD (Boot Configuration Data), disk yang rusak dan lain sebagainya.




Memperbaili Error Code 0x800701B1, Windows cannot install required files


Berikut ini adalah beberapa solusi yang dapat anda coba untuk memperbaiki pesan error Windows cannot install required files saat menginstall Windows, dimana ini mengindikasikan bahwa file yang diperlukan tidak dapat diinstall. Beberapa laporan menunjukkan bahwa error ini dapat diperbaiki dengan mengganti penggunaan CD dengan USB flash drive sebagai media instalasi saat anda melakukan instalasi Windows 10 atau Windows 11. Jika anda sedang melakukan clean install Windows 10 atau Windows 11 menggunakan CD, maka coba gunakan USB flash drive sebagai alternatif. Selain itu, anda juga dapat mencoba memcolokkan USB flash drive ke port USB yang berbeda dan lihat apakah itu membantu. Jika tidak, maka mulailah mengikuti solusi berikut ini.



1. Buat Ulang Media Instalasi USB


Pesan error yang muncul menunjukkan kemungkinan adanya masalah dengan media instalasi USB yang digunakan, dimana kemungkinan tidak dibuat dengan benar. Saya menyarankan anda memeriksa apakah USB drive dapat dibuat bootable atau tidak dan juga melakukan format lengkap pada USB flash drive anda. Setelah itu, anda dapat membuat media instalasi USB bootable baru. Jika komputer anda tidak dapat digunakan selama proses clean install Windows 10 atau Windows 11, maka anda perlu menggunakan komputer lain untuk membuat USB flash drive bootable untuk menginstall Windows 10 atau Windows 11.


Anda dapat menggunakan Microsoft Media Creation Tool untuk membuat media instalasi untuk PC lain. Alternatifnya, ada banyak tool pihak ketiga yang tersedia secara online, seperti Rufus yang akan membantu anda membuat USB flash drive bootable untuk menginstall OS Windows.




2. Pastikan Laptop Anda Terhubung dan Mengisi Daya


Kedengarannya aneh tetapi sebenarnya berhasil untuk beberapa pengguna. Jadi, jika anda pengguna laptop, maka anda dapat mencoba menghubungkan charger ke laptop anda untuk memastikan anda tidak akan kehabisan daya. Setelah menghubungkan charger, lakukan instalasi dan lihat apakah error kembali terjadi atau diperbaiki .



3. Hapus Semua Partisi dan Coba Lagi


Saat anda menginstall OS Windows, itu membuat partisi pada hard drive tempat system diinstall. Ketika installer gagal, anda perlu mencobamya lagi. Dalam situasi seperti itu, partisi yang dibuat sebelumnya dapat menimbulkan konflik yang menyebabkan error instalasi Windows.


Saya menyarankan anda untuk menghapus semua partisi di hard drive anda dan kemudian menginstall kembali Windows. Karena anda melakukan clean install, anda tidak perlu khawatir kehilangan data. Jika anda memiliki lebih dari satu disk di system anda, pastikan anda menghapus partisi dari disk yang benar; jika tidak, anda akan kehilangan semua data anda.




4. Bersihkan Disk Anda Menggunakan Command Prompt.


Jika menghapus partisi tidak membantu, maka anda dapat membersihkan disk dan memulai ulang proses instalasi Windows. Untuk melakukannya, anda harus meluncurkan Command Prompt. Oleh karena itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Colokkan USB flash drive bootable anda dan tekan tombol Shift + F10 pada layar instalasi Windows. Jika itu tidak meluncurkan Command Prompt, maka klik Repair your computer - Troubleshoot - Advanced options dan pilih Command Prompt.
  • Setelah Command Prompt muncul, masukan perintah berikut satu per satu sambil menekan Enter setelah memasukkan setiap perintah. Pastikan untuk mengganti # dengan nomor disk anda.
Diskpart
List disk
Select disk #
Clean

Setelah melakukan langkah-langkah di atas, saat anda menginstall Windows, anda akan melihat ruang yang tidak terisi (Unallocated) untuk disk yang telah anda format menggunakan utilitas Diskpart. Pilih Unallocated tersebut dan kemudian klik Next. Setelah itu, ikuti petunjuk di layar untuk menginstall Windows.

Untuk beberapa pengguna, mengkonvert partition style hard drive dari GPT ke MBR berhasil. Anda juga dapat melakukan ini. Setelah anda membersihkan disk, ubah hard drive anda menjadi MBR dengan menjalankan perintah berikut ini di Command Prompt.

Convert MBR



5. Rebuild BCD

Boot Configuration Data (BCD) yang rusak juga dapat menyebabkan error instalasi Windows dan anda mungkin melihat pesan error seperti Windows cannot install required files. BCD yang rusak dapat diperbaiki dengan merebuild-nya. Anda perlu menjalankan perintah untuk merebuild BCD. Untuk merebuild BCD, anda harus membuka Command Prompt seperti langkah pada metode sebelumnya. Kemudian jalankan perintah berikut ini.

Bootrec /RebuildBCD



6. Error Hardware

Jika tidak ada solusi di atas yang memperbaiki masalah anda, mungkin ada error hardware yang memicu error ini dan mencegah anda menginstall Windows. Hard disk anda mungkin telah rusak. Namun, dalam beberapa kasus, error ini juga dapat terjadi karena RAM yang rusak. Beberapa pengguna menemukan satu stik RAM rusak. Ketika mereka melepas stik RAM yang rusak itu, error ini akan diperbaiki.

Jika anda memiliki lebih dari satu hard disk di system anda, katakanlah, satu SSD dan satu lagi HDD, maka anda dapat menginstall Windows di hard disk lainnya untuk melihat apakah itu berhasil tanpa error. Jika Windows berhasil diinstall pada HDD lainnya, maka HDD/SSD sebelumnya telah rusak.


Semoga membantu anda!

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaili Error Code 0x800701B1, Windows cannot install required files. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaili Error Code 0x800701B1, Windows cannot install required files"