Memperbaiki NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay Gagal di Windows 10/11
Anda mungkin mengalami error NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay yang gagal pada PC Windows 10 atau Windows 11 anda saat menjalankan installer NVIDIA di perangkat anda. Jika demikian, maka artikel ini akan memberikan solusi yang paling sesuai yang dapat diterapkan oleh pengguna PC yang terpengaruh dengan masalah ini untuk menyelesaikan masalah dengan mudah.
Saat installer NVIDIA gagal, maka komponen aplikasi ShadowPlay dan GeForce Experience akan gagal diinstall pada system anda. Masalah ini dapat terjadi karena beberapa alasan berikut dibawah ini.
- Key registry rusak.
- Service yang rusak.
- Integrated Graphics.
- Hak administrator tidak memadai.
- Masalah kompatibilitas.
- User account rusak.
- DirectX libraries hilang.
- Windows Media Player.
- Masalah OS Windows.
Apa itu NVIDIA GeForce Experience dan ShadowPlay
NVIDIA GeForce Experience adalah aplikasi pendamping untuk graphics card GeForce anda. Aplikasi tersebut membuat driver anda tetap terupdate, secara otomatis mengoptimalkan pengaturan game anda dan memberi anda cara termudah untuk berbagi momen game terbesar anda dengan teman-teman.
ShadowPlay adalah utilitas yang dapat digunakan untuk merekam gameplay secara manual atau otomatis di background jika dikonfigurasi oleh pengguna. Utilitas ini juga dapat digunakan untuk live streaming dan dapat berfungsi sebagai overlay penghitung FPS.
Memperbaiki NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay Gagal
Jika NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay gagal diinstall pada perangkat Windows 10 atau Windows 11 anda, maka anda dapat mencoba solusi yang saya rekomendasikan di bawah ini tanpa urutan tertentu dan lihat apakah itu membantu menyelesaikan masalah pada system anda.
1. Daftar Pemeriksaan Awal
Sebelum anda mencoba solusi lebih jauh dibawah ini, sebagai solusi cepat yang memungkinkan, anda dapat melakukan hal berikut ini dan setelah setiap tugas anda lakukan, anda dapat melihat apakah NVIDIA GeForce ShadowPlay dapat diinstall pada perangkat anda tanpa masalah.
- Periksa persyaratan system: Pastikan PC anda memenuhi persyaratan system untuk ShadowPlay. Untuk daftar lengkap persyaratan system, kunjungi nvidia.com.
- Jalankan scan SFC: System File Checker (SFC) akan memperbaiki file system yang rusak yang mungkin mengganggu instalasi utilitas ini.
- Jalankan installer GeForce dengan hak admin: Selain itu, jika anda menginstall versi GeForce Experience yang lebih lama, jalankan installer dalam mode kompatibilitas.
- Nonaktifkan sementara antivirus atau tambahkan exception untuk installer NVIDIA.
- Nonaktifkan RGB Lighting: Anda dapat melakukan ini di BIOS atau aplikasi kontrol pencahayaan (misalnya Asus Aura) untuk beberapa produsen motherboard.
- Nonaktifkan integrated graphics card: Jika ada lebih dari satu graphics card yang terpasang pada system anda (dedicated + integrated) dan integrated card dihidupkan selama instalsi ShadowPlay, maka instalasi akan gagal. Anda dapat menonaktifkan integrated graphics card melalui Device Manager atau BIOS.
Untuk menonaktifkan integrated graphics card ikuti langkah-langkah dibawah ini.
Melalui BIOS:
- Restart PC anda dan boot ke BIOS anda.
- Kemudian di BIOS, alihkan ke tab Advanced dan pilih Chipset Configuration.
- Selanjutnya pilih CPU IIO Bridge Configuration.
- Kemudian ubah VGA priority ke Offboard.
- Terakhir tekan F10 dan tekan Y untuk menyimpan pengaturan dan keluar dari BIOS.
Melalui Device Manager:
- Tekan tombol Win + X dan pilih Device Manager.
- Di jendela Device Manager, perluas Display adaptors.
- Kemudian klik kan pada Intel HD Graphics dan pilih Disable device.
2. Update/Install Versi DirectX Terbaru
Jika NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay Install gagal pada perangkat Windows 10 atau Windows 11 anda, itu mungkin karena out of date atau DirectX tidak diinstall pada system anda. Dalam hal ini, untuk mengatasi masalah tersebut, anda dapat mengupdate atau menginstall DirectX secara manual di perangkat anda. Jika masalah belum terselesaikan, coba solusi berikutnya. Baca lebih lanjut perbedaan antara DirectX 11 dan DirectX 12.
3. Update Driver Draphics Adapter
Baik NVIDIA NVFBC dan NVIFR API digunakan oleh ShadowPlay untuk capture gameplay secara langsung melewati graphics API. Jadi, jika driver display sudah out of date, maka bisa menjadi tidak kompatibel baik dengan Windows atau GeForce Experience dan pada akhirnya dapat mengakibatkan instalasi ShadowPlay gagal. Jadi pastikan anda telah mengupdate driver graphics anda.
- Anda dapat mengupdate driver graphics secara manual melalui Device Manager jika anda telah mendownload file .inf atau .sys untuk driver tersebut.
- Anda juga dapat mengupdate driver melalui Command Prompt.
- Di Windows Update di jendela Settings, anda juga bisa mendapatkan update driver di bagian Optional Updates.
- Anda juga dapat mendownload driver versi terbaru dari website produsen hardware graphics card anda dan kemudian menginstallnya.
Saya sarankan anda mengikuti artikel ini untuk mengupdate driver VGA NVIDIA anda.
4. Install Windows Media Player pada Windows Edisi K, N dan KN
Meskipun tampaknya tidak ada hubungan yang jelas antara Windows Media Player dan ShadowPlay, namun beberapa pengguna menemukan bahwa instalasi GeForce Experience akan gagal menginstal komponen ShadowPlay jika WMP tidak diinstall terlebih dahulu.
Jadi masalah instalasi ShadowPlay yang gagal dapat terjadi jika system anda (Windows edisi K, N dan KN) tidak memiliki Windows Media Feature Pack. Dalam hal ini, untuk mengatasi masalah yang ada, anda dapat mendownload dan menginstal Windows Media Player pada system Windows edisi K, N dan KN.
5. Buat User Account Baru
Versi aplikasi GeForce Experience yang lebih baru tidak mendukung user profile yang tidak ada di drive tempat Windows diinstall. Jadi, masalah dalam fokus kemungkinan terjadi jika anda menggunakan profile yang tidak ada di drive system. Dalam hal ini, untuk menyelesaikan masalah, cukup buat local user atau administrator account baru di drive system. Setelah membuatnya, masuk ke akun baru dan lihat apakah anda berhasil menginstal GeForce Experience dari akun tersebut.
6. Ubah (Hapus Key Logging) Registry
Karena ini adalah operasi registry, anda disarankan untuk membackup registry atau membuat system restore point sebagai tindakan pencegahan yang diperlukan. Setelah selesai, anda dapat melanjutkan langkah-langkah dibawah ini untuk mengubah atau menghapus key registry.
- Buka Task Manager dengan menekan tombol Ctrl + Shift + Esc, kemudian klik kanan pada semua proses NVIDIA yang sedang berjalan dan pilih End task.
- Setelah itu, tekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter untuk membuka Registry Editor.
- Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah satu per satu.
- Di setiap lokasi, di panel kanan, klik kanan key registry Logging, kemudian pilih Delete dari menu konteks dan klik Yes pada jendela konfirmasi.
- Setelah itu, tutup Registry Editor dan restart PC anda.
Post a Comment for "Memperbaiki NVIDIA GeForce Experience atau ShadowPlay Gagal di Windows 10/11"