Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Monitor Error Input Signal Out of Range, Change settings di Windows 10/11

 


Jika anda mendapatkan error Input Signal Out of Range, Change settings to (resolution) atau Change Mode to (resolution) pada monitor anda, maka inilah cara anda dapat memperbaiki masalah tersebut. Baik anda memiliki pengaturan dual monitor atau single monitor, anda dapat menggunakan tutorial ini untuk memperbaiki masalah dalam beberapa saat.



Meskipun ini adalah masalah langka yang muncul di komputer Windows, namun masalah ini mungkin terjadi pada anda ketika anda memiliki driver graphics yang salah atau yang lainnya. Dua situasi dapat terjadi secara bersamaan dengan pesan error yaitu anda dapat menggunakan monitor dan sering kehilangan koneksi atau anda tidak dapat menggunakan monitor sama sekali. Saat anda mendapatkan masalah tidak dapat menggunakan monitor sama sekali, maka anda perlu membuat USB drive bootable dari Windows 10 atau Windows 11. Namun, jika anda dapat menggunakan komputer, maka anda dapat mengubah resolusi menggunakan panduan berikut.



Memperbaiki Monitor Error Input Signal Out of Range, Change settings


Untuk memperbaiki error Input Signal Out of Range, Change settings, maka anda dapat mengikuti dua metode perbaikan berikut ini.



1. Ubah Resolusi dalam Safe Mode


Ini adalah satu-satunya solusi yang dapat anda gunakan untuk menyingkirkan masalah ini. Namun, jika anda menggunakan pengaturan dual monitor dan salah satu monitor menunjukkan pesan error seperti yang disebutkan dalam artikel ini, maka anda tidak perlu mem-boot PC anda ke dalam Safe Mode. Di Safe Mode, anda dapat mengikuti langkah-langkah ini untuk mengubah resolusi monitor anda.


Di Windows 10:

  • Tekan Win + I untuk membuka Settings Windows dan pilih System di jendela Settings.
  • Di halaman berikutnya, klik Display di panel kiri.
  • Di panel kanan, pilih monitor yang bermasalah dan ubah Display resolution ke resolusi yang benar.



Di Windows 11:

  • Tekan Win + I untuk membuka Settings Windows.
  • Di jendela Settings, klik System di panel kiri dan di panel kanan klik Display.
  • Di halaman berikutnya, pilih monitor yang mengalami masalah.
  • Kemudian ubah Display resolution dengan memilih resolusi yang benar dari daftar drop-down.



Setelah melakukan itu di system operasi masing-masing, anda seharusnya dapat menggunakan monitor tanpa masalah.


Namun, jika anda memiliki pengaturan single monitor dan pesan error muncul di monitor, maka anda harus mem-boot komputer anda ke Safe Mode terlebih dahulu. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.


Di Windows 10:

  • Tekan Win + I untuk membuka Settings Windows dan pilih Update & Security.
  • Di halaman berikutnya, klik Recovery di panel kiri dan di panel kanan klik Restart now dibawah bagian Advanced startup.
  • Selanjutnya, anda perlu mengklik Troubleshoot - Advanced Options - Startup Settings - Restart.
  • Setelah itu pilih opsi Enable Safe Mode atau tekan tombol 4.


Di Windows 11:

  • Tekan Win + I untuk membuka Settings Windows.
  • Di jendela Settings, pilih System di panel kiri dan klik Recovery di panel kanan.
  • Di halaman berikutnya, klik Restart now dibawah bagian Advanced startup.
  • Buka Troubleshoot - Advanced Options- Startup Settings - Restart.
  • Pilih opsi Enable Safe Mode atau tekan tombol 4.


Di sisi lain, jika anda tidak dapat memulai atau menggunakan komputer, maka anda harus membuat USB drive bootable terlebih dahulu agar anda dapat mengakses Advanced Startup Options. Kemudian, klik Repair your computer dan ikuti langkah-langkah yang sama seperti di atas untuk mem-boot komputer anda ke Safe Mode.


Setelah anda masuk ke Safe Mode, anda dapat mengikuti langkah-langkah yang disebutkan di atas untuk mengubah resolusi layar anda. Setelah selesai, anda akan dapat menggunakan monitor anda tanpa masalah.



2. Install Ulang Driver Graphics


Driver graphics yang salah dapat menyebabkan masalah ini pada komputer Windows 10 atau Windows 11 anda. Apakah itu driver NVIDIA, AMD atau yang lainnya, driver graphics anda bisa menjadi alasan untuk masalah ini. Oleh karena itu, disarankan untuk menguninstall driver graphics dan menginstallnya kembali untuk memeriksa apakah itu menyelesaikan masalah atau tidak. Untuk melakukan itu, saya telah menulis artikel secara terpisah tentang cara clean install driver graphics card pada Windows. Ikuti metodenya di artikel tersebut. Jika anda tidak mengetahui jenis graphics card anda maka anda dapat mengidentifikasi graphics card anda terlebih dahulu sebelum melakukan install ulang. Anda juga dapat mendownload driver graphics card terbaru terlebih dahulu.



Itu saja! Semoga artikel ini membantu anda. Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara menggunakan multi monitor di Windows 10/11 atau cara memperbaiki masalah pada pengaturan multi monitor di Windows.


Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki monitor error Input Signal Out of Range, Change settings di Windows 10 atau Windows 11. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki Monitor Error Input Signal Out of Range, Change settings di Windows 10/11"