Memperbaiki SoftThinks Agent Service Menggunakan Disk dan CPU 100% di Windows 10/11
Apakah anda sedang memeriksa proses di Task Manager karena penurunan performa PC anda? Disana, anda mungkin melihat penggunaan Disk yang sangat tinggi dimana proses yang yang bernama SoftThinks Agent Service menempati posisi teratas dalam penggunaan Disk maupun CPU. Anda mungkin bertanya-tanya apa itu proses tersebut. Artikel ini akan menjelaskan pada anda apa itu proses Softthinks Agent Service, penyebab masalah dan cara memperbaikinya.
Apa itu SoftThinks Agent Service?
SoftThinks pada dasarnya merupakan tool backup yang digunakan untuk membuat file backup system komputer anda. Utilitas ini membantu anda memulihkan system ke status sebelumnya ketika system operasi Windows rusak. Namun terkadang proses ini dapat menyebabkan komputer mengalami penurinan performa dan mengkonsumsi sejumlah besar resource CPU dan Disk. Ini juga dapat menyebabkan komputer anda melambat karena memakan begitu banyak ruang disk dan membuat error system. Meskipun merupakan program backup pihak ketiga yang terpisah, SoftThinks Agent Service juga merupakan komponen dari utilitas Dell DataSafe Local Backup.
Memperbaiki SoftThinks Agent Service Menggunakan Disk dan CPU 100%
Untuk memperbaiki masalah ini, anda dapat mengikuti beberapa saran berikut di bawah ini. Mari kita lihat satu per satu solusinya secara terperinci.
1. Nonaktifkan SoftThinks Agent Service
Beberapa pengguna Windows telah melaporkan bahwa service yang tidak diinginkan memperlambat SSD mereka dan dapat mengakibatkan penggunaan disk yang tinggi. Jika perangkat anda menggunakan terlalu banyak ruang disk, coba hentikan service dan lihat apakah itu membantu. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Tekan tombol Win + R, kemudian ketik services.msc dan tekan Enter untuk membuka Services.
- Di jendela Services, temukan dan klik dobel pada SoftThinks Agent Service di panel kanan.
- Di menu drop-down Startup type, pilih Disabled.
- Selanjutnya, klik Stop pada bagian Service status untuk berhenti menjalankan SoftThinks Agent Service.
- Klik Apply dan OK untuk menyimpan perubahan.
- Setelah itu, restart komputer anda.
Periksa penggunaan disk setelah anda merestart system anda di Task Manager. Silakan merujuk ke solusi berikutnya di bawah ini jika masalah terus berlanjut.
2. Uninstall Dell Backup and Recovery
Solusi ini mengharuskan anda menguninstall utilitas Dell Backup and Recovery jika tidak diperlukan lagi di komputer Dell anda. Ketika anda melakukan ini, SoftThinks Agent Service juga akan dihapus dari komputer anda dan bug penggunaan disk yang tinggi akan diperbaiki. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukannya.
- Tekan tombol Win + R, kemudian ketik appwiz.cpl dan tekan Enter untuk membuka jendela Program and Features Control Panel.
- Disana, pilih Dell Backup and Recovery atau klik kanan padanya dan klik Uninstall.
- Kemudian klik Yes untuk melanjutkan proses.
Setelah melakukannya, anda dapat memeriksa kembali dan seharusnya anda akan baik-baik saja.
Backup file yang ada di komputer anda adalah alasan software ini menghabiskan begitu banyak resource. Program ini memiliki pengatur waktu atau pemicu yang menyebabkannya dimulai pada setiap waktu tertentu. Dalam beberapa kasus, ini dapat menggunakan semua ruang disk anda selama beberapa jam.
Semoga membantu anda. Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang memperbaiki penggunaan Disk dan Memory yang tinggi saat bermain Game di Windows 10/11 atau cara memperbaiki proses system dengan Penggunaan Disk dan CPU yang tinggi di Windows 10/11.
Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki SoftThinks Agent Service menggunakan Disk dan CPU 100% di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!
Post a Comment for "Memperbaiki SoftThinks Agent Service Menggunakan Disk dan CPU 100% di Windows 10/11"