Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Error Outlook could not create the work file, Check the temp environment variable

 


Saat membuka Outlook, pengguna mungkin menerima pesan error Outlook could not create the work file, Check the temp environment variable dan error tersebut tidak akan hilang bahkan ketika mereka mencoba merestart client email. Dalam artikel ini, saya akan menjelaskan penyebab error ini dan solusi untuk memperbaikinya.


Masalah ini terjadi di Microsoft Outlook saat anda mencoba meluncurkannya saat string value cache di registry tidak mengarah ke direktori yang valid. Anda perlu memeriksa temp environment variable.




Memperbaiki Error Outlook could not create the work file, Check the temp environment variable


Jika anda mengalami error Outlook could not create the work file saat anda memulai Outlook, maka metode perbaikan berikut ini pasti akan membantu anda memperbaiki masalah tersebut.



1. Edit Pengaturan Registry


Untuk melakukan pengeditan pengaturan registry Windows 10 atau Windows 11 anda untuk mengatasi masalah ini, ikuti langkah-langkah berikut di bawah ini.

  • Tutup Outlook.
  • Selanjutnya tekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter untuk membuka Registry Editor.
  • Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah ini.
HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\User Shell Folders
  • Disini, klik dobel pada Cache di panel kanan.
  • Di jendela Edit String, ubah value data dengan value dibawah ini dan klik OK untuk menyimpan perubahan.
%USERPROFILE%\AppData\Local\Microsoft\Windows\NetCache


  • Kemudian tutup jendela Registry Editor dan restart komputer anda.

Setelah booting, luncurkan Outlook dan periksa apakah anda masih menerima error atau masalah diperbaiki.


2. Update Office

Anda dapat mencoba melakukan update Office anda untuk memperbaiki error ini. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengupdate Office.
  • Anda harus membuka salah satu aplikasi Microsoft Office, entah itu Word atau Exel atau lainnya.
  • Selanjutnya, klik tab Home dan klik Account di panel kiri.
  • Sekarang, klik menu drop-down Update Options dan pilih opsi Update Now.
  • Setelah itu, Office akan memeriksa update yang tersedia, kemudian mendownload dan menginstallnya.


Jika masalah berlanjut, ikuti solusi lainnya di bawah ini.


3. Perbaiki Office

Anda juga dapat memperbaiki Office anda untuk menghilangkan error ini. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memperbaiki Office anda.
  • Buka Control Panel dengan menekan tombol Win + R, kemudian ketik control dan tekan Enter.
  • Di jendela Control Panel, klik Uninstall a Program di bawah bagian Programs.
  • Selanjutnya klik Microsoft Office dari daftar program yang muncul di jendela dan klik Change.
  • Utilitas Microsoft Office Repair akan terbuka. Pilih Quick Repair atau Online Repair dan klik Repair. Konfirmasikan prosesnya dan tunggu beberapa saat hingga selesai.


  • Setelah itu, restart komputer anda.


Semoga salah satu metode ini membantu anda. Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang masalah Microsoft Outlook dan cara mengatasinya atau cara memulihkan akun Outlook atau Microsoft yang diblokir.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error Outlook could not create the work file, Check the temp environment variable di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki Error Outlook could not create the work file, Check the temp environment variable"