Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menonaktifkan Update Driver Melalui Windows Update

 


Setiap kali anda memasang perangkat baru ke mesin Windows anda, Windows akan mencoba menginstal driver perangkat secara otomatis, dan bila memungkinkan Windows akan mencoba untuk mengupdate driver perangkat anda melalui Windows Update.


Hal ini akan dilakukan untuk menghindari anda mencari driver secara manual untuk setiap perangkat yang anda pasang ke mesin Windows anda. Namun, hal ini juga bisa menjadi masalah saat anda secara khusus menginstal driver perangkat versi lama agar perangkat dapat berjalan normal namun Windows kemudian secara otomatis mengupdatenya tanpa memperhatikan kebutuhan anda.


Jadi, jika anda ingin Windows tidak mengupdate driver anda secara otomatis, berikut adalah cara menonaktifkan update driver melalui Windows Update.



1. Nonaktifkan Update Driver Melalui Settings Hardware


Menonaktifkan update driver menggunakan settings hardware Windows adalah salah satu cara termudah.

  • Untuk memulai, tekan tombol Win + X dan pilih opsi System dari daftar.


  • Tindakan ini akan membuka jendela System. Disini, di panel kanan, skrol kebawah dan klik Advanced System Settings.


  • Setelah jendela System Properties terbuka, arahkan ke tab Hardware dan klik tombol Device Installation Settings.


  • Di jendela Device Installation Settings, pilih No (your device might not work as expected) dan klik tombol Save changes untuk menyimpan perubahan.


  • Setelah itu restart system anda dan driver anda tidak lagi diupdate secara otomatis oleh Windows Update.



2. Nonaktifkan Update Driver Melalui Group Policy


Jika anda mengelola banyak system, menggunakan Group Policy Editor adalah hal yang baik untuk dilakukan. Untuk pengguna Windows edisi Home, lewati metode ini karena Group Policy Editor tidak tersedia untuk anda.

  • Untuk memulai, tekan Win + R, ketik gpedit.msc dan tekan tombol Enter untuk membuka Group Policy Editor.


  • Setelah jendela Group Policy Editor terbuka, arahkan ke jalur berikut dibawah ini.

Post a Comment for "Cara Menonaktifkan Update Driver Melalui Windows Update"