Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki COD Stuck di Layar Server Queue

 


Call Of Duty adalah game klasik populer sepanjang masa. Namun, itu terganggu dengan banyak error, termasuk error Server Queue. Server dan koneksi Internet memiliki andil dalam semua kegagalan ini. Pada artikel ini, anda akan mempelajari bagaimana anda dapat memperbaiki error ini saat menjalankan game Call of Duty di komputer Windows 10 atau Windows 11 dan juga console anda. Dengan mengikuti solusi yang diberikan, masalah Server Queue pada Call of Duty harus dapat diatasi dan membuat pengalaman bermain anda lebih baik dan lancar.


Berikut adalah pesan error yang anda lihat saat menghadapi masalah Server Queue.

SERVER QUEUE

Servers are experiencing high volume. You have been entered into the queue and will be placed into a game shortly.



Ada banyak faktor yang menyebabkan anda mendapatkan error Server Queue. Anda akan terjebak pada layar Server Queue di Call of Duty (COD) bila client tidak dapat menerima respon dari server. Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti koneksi internet yang lemah atau server game sedang down. Untuk memperbaiki masalah koneksi internet, anda dapat mengambil beberapa langkah, seperti memeriksa kecepatan internet, menyambungkan ke jaringan lain atau mengupdate komputer gaming anda. Namun, jika server game sedang down, anda tidak dapat melakukan banyak hal, selain menunggu hingga server kembali normal.



Memperbaiki COD Stuck di Layar Server Queue


Jika saat anda menjalankan game Call of Duty, game anda stuck di layar Server Queue, maka anda dapat menjalankan beberapa solusi yang akan dijelaskan dibawah ini.



1. Periksa Koneksi Internet


Ini harus menjadi langkah pertama anda. Call of Duty (COD) membutuhkan koneksi internet yang cepat untuk berfungsi dengan baik. Jika koneksi tersebut kurang stabil, maka anda mungkin akan mengalami masalah ini saat menghubungkan ke server. Dalam hal ini, solusinya adalah melakukan tes kecepatan internet dan memastikan bahwa anda memiliki koneksi yang cukup baik. Anda dapat menggunakan NetSpeedMonitor, Network Speed Test atau Speedtest by Ookla. Jika kecepatan internet rendah, maka anda perlu merestart router anda dan mungkin itu dapat membantu memperbaiki masalah ini.



Untuk menjamin koneksi internet yang stabil, saya juga merekomendasikan kepada anda untuk menggunakan koneksi Ethernet bukannya Wifi. Ini karena koneksi Ethernet memberikan koneksi yang lebih stabil dan konsisten. Selain itu, menghentikan download yang memonopoli bandwidth juga dapat membantu meningkatkan kualitas koneksi internet anda. Anda juga dapat mengunakan beberapa pengaturan lain untuk mempercepat download Steam.



2. Periksa Status Server COD


Sebelum melakukan solusi lain yang lebih rumit, langkah kedua yang perlu dilakukan adalah memeriksa status server game COD. Masalah yang berkaitan dengan server sering terjadi saat server sedang down.



Anda dapat memeriksa status server di support.activision atau menggunakan aplikasi down detector gratis. Ini akan membantu anda memastikan apakah game sedang mengalami masalah server atau tidak. Jika terjadi masalah server, maka hal ini sepenuhnya berada di luar kendali anda dan anda tidak dapat melakukan perbaikan apapun selain menunggu hingga pengembang game memperbaikinya dan membuat server kembali online.



3. Restart Game dan Perangkat


Jika tidak ada masalah terkait internet dan server, maka restart perangkat sering menjadi solusi untuk mengatasi banyak masalah. Hal ini karena dengan merestart perangkat, itu dapat memperbaiki error sementara yang mungkin terjadi karena cookie dan cache yang tidak dihapus. Langkah ini juga mematikan semua aplikasi yang mungkin bertentangan dengan game. Oleh karena itu, untuk memperbaiki error Server Queue dalam Call of Duty, logout dari game launcher anda, kemudian restart game dan konsol (cabut dan pasang kembali kabel) dan platform yang digunakan untuk memainkan game. Lihat apakah masalah terselesaikan setelah melakukan restart.



4. Beralih ke Region/Wilayah Lain


Untuk mengatasi masalah Server Queue pada COD, anda dapat mencoba beralih ke Region/Wilayah server yang berbeda. Hal ini dapat membantu mengatasi penggunaan server yang berlebihan. Langkah-langkah untuk melakukan hal ini bervariasi tergantung pada platform game yang digunakan. Ikuti petunjuk yang diberikan oleh platform tersebut untuk mengubah Region/Wilayah server anda.


Di Battle.net:

  • Luncurkan game launcher Battle.net.
  • Kemudian, buka bagian GAMES dan pilih versi game Call of Duty.
  • Selanjutnya, dari bagian VERSION / REGION, klik ikon globe dan pilih region yang berbeda.



Di Steam:

  • Buka Steam anda.
  • Kemudian, klik Steam dan pilih Settings.
  • Kemudian klik Downloads di panel kiri.
  • Di panel kanan, klik menu dropdown untuk memilih region pada bagian Download Region.



Setelah melakukan itu, restart game launcher, kemudian luncurkan kembali COD dan coba mainkan game untuk melihat apakah masalahnya sudah diperbaiki.



5. Jalankan Network Troubleshooter


Ada banyak troubleshooter yang umumnya dapat menyelesaikan masalah pada PC di Windows anda. Ada beberapa troubleshooter untuk perbaikan network di Windows 10 atau Windows 11. Pada solusi ini, anda dapat menjalankan Network Adapter Troubleshooter. Ini adalah troubleshooter bawaan Windows yang mendeteksi dan mempersempit masalah konfigurasi jaringan anda.


Untuk menjalankan Network Adapter Troubleshooter, ikuti langkah-langkah berikut ini.


Di Windows 10:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan pilih Update & Security di jendela Settings.
  • Di halaman berikutnya, pilih Troubleshoot di panel kiri dan klik Additional troubleshooters di panel kanan.
  • Selanjutnya, klik Network Adapter dan kemudian klik Run the troubleshooter.
  • Jendela troubleshooter akan muncul. Anda perlu mengikuti petunjuk yang di tampilkan.
  • Biarkan troubleshooter meyelesaikan pekerjaannya untuk memperbaiki masalah.



Di Windows 11:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
  • Di jendela Settings, klik System di panel kiri dan di panel kanan klik Troubleshoot.
  • Di halaman berikutnya, klik Other troubleshooters.
  • Setelah itu, klik Run disamping Network Adapter di panel kanan.
  • Jendela troubleshooter akan muncul.
  • Ikuti petunjunk yang ditampilakan dan biarkan troubleshooter berjalan hingga selesai.




6. Beralih ke DNS Publik


Ada kemungkinan besar bahwa masalah Internet disebabkan oleh server DNS default. Oleh karena itu, mengubah server DNS default anda ke server DNS publik yang andal dapat mengatasi masalah tersebut. Ketika kita berbicara tentang server DNS yang direkomendasikan, Google menjadi yang utama dan anda juga dapat menggunakan yang sama. Untuk melakukannya, ikuti petunjuk berikut ini untuk mengubah DNS di PC maupun di console anda.


Di Komputer Windows:

  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik ncpa.cpl dan tekan Enter untuk membuka Network Connections.
  • Di jendela Network Connections, klik kanan pada network yang anda gunakan saat ini dan pilih Properties.
  • Di jendela network properties, beri ceklist dan pilih Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4), kemudian klik Properties.
  • Di jendela properties IPv4, pilih opsi Use the following DNS server addresses dibawah tab General.
  • Selanjutnya, masukan address berikut di bidang masing-masing.
    • Preferred DNS server: 8.8.8.8
    • Alternate DNS server: 8.8.4.4
  • Kemudian, klik OK untuk menyimpan perubahannya.



Di PS4 dan PS5:

  • Buka Settings console anda.
  • Kemudian pilih Network dan pilih Set Up Internet Connection.
  • Selanjutnya, pilih jenis koneksi (WiFi atau Ethernet/LAN).
  • Setelah itu, jika anda memilih WiFi, maka anda perlu memasukan password WiFi anda.
  • Selanjutnya, pilih Custom.
  • Kemudian, pilih Manual untuk mengubah DNS anda.
  • Selanjutnya ubah yang berikut ini:
    • Primary DNS: 8.8.8.8
    • Secondary DNS: 8.8.4.4
  • Setelah itu, klik OK atau Next dan OK untuk menyimpan pengaturan anda.



Di Xbox:

  • Tekan logo Xbox dan buka Settings.
  • Selanjutnya, buka Network - Network Settings - Advanced Settings.
  • Kemudian pilih Server DNS dan klik Manual.
  • Tetapkan DNS pilihan anda.
    • Primary IPv4 DNS: 8.8.8.8
    • Secondary IPv4 DNS: 8.8.4.4



Mudah-mudahan, ini akan memperbaiki masalah.


Sekian tutorial saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki COD Stuck di Layar Server Queue di PC Windows dan console anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki COD Stuck di Layar Server Queue"