Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Error RDP Credential Manager: UI Host is not responding di Windows 10/11

 


Jika Credential Manager tidak berfungsi dan menunjukkan error UI Host is not responding, maka artikel ini akan membantu anda. Masalah ini muncul terutama ketika komputer anda tidak dapat mengalokasikan jumlah RAM atau Memory yang cukup untuk membuka Credential Manager. Namun, mungkin juga ada alasan lain yang menyebabkan error ini. Artikel ini menjelaskan hampir semua kemungkinan penyebab dan solusi sehingga anda dapat menyingkirkan masalah ini dalam beberapa saat.



Memperbaiki Error RDP Credential Manager: UI Host is not responding


Untuk memperbaiki error RDP UI Host is not responding dari Credential Manager, pada system Windows 10 atau Windows 11 anda, anda dapat mengikuti beberapa metode perbaikan berikut ini.



1. Restart Windows Explorer


Terkadang, merestart proses Windows Explorer dapat membantu anda memperbaiki masalah ini di komputer anda. Jika masalah ini muncul karena konflik file internal, maka dengan merestart Windows Explorer akan memperbaikinya dalam beberapa saat. Cara termudah untuk me-restart Windows Explorer adalah dengan menggunakan Task Manager.


Untuk merestart Windows Explorer di Windows 10 atau Windows 11 anda, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Tekan tombol Ctrl + Shift + Esc untuk membuka Task Manager.
  • Di jendela Task Manager, klik kanan atau klik pada proses Windows Explorer dan klik Restart.



Kemudian, coba buka Windows Credential Manager di komputer anda. Jika masalah masih belum diatasi, lanjutkan dengan solusi lainnya dibawah ini.



2. Tutup Aplikasi yang Tidak Perlu


Seperti yang dikatakan sebelumnya, pesan error ini muncul ketika Windows tidak dapat mengalokasikan jumlah Memory yang cukup untuk membuka Credential Manager Windows. Jika anda memiliki jumlah RAM yang rendah, sangat disarankan untuk menutup aplikasi yang tidak perlu. Jika anda tidak menggunakan aplikasi untuk waktu yang lama dan masih terbuka di komputer anda, maka anda dapat menggunakan Task Manager untuk menghentikannya dengan mengklik kanan pada aplikasi dan pilih End task.


Di sisi lain, jika anda telah membuka beberapa aplikasi berat secara bersamaan, maka anda juga dapat menutup beberapa di antaranya. Setelah selesai, restart Windows Explorer dan buka kembali Credential Manager Windows.



3. Restart Service Credential Manager


Jika service Credential Manager tidak lagi berjalan di background, maka anda juga dapat mengalami masalah yang sama di komputer anda. Karena service ini wajib dijalankan di komputer anda, pastikan startup type-nya diatur ke Manual dan berjalan. Bahkan jika sedang berjalan, anda mungkin menghadapi masalah ini. Oleh karena itu, ikuti langkah-langkah berikut untuk menjalankan sevice Credential Manager.



  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik services.msc dan tekan tombol Enter untuk membuka Services.
  • Di jendela Services, klik dobel pada service Credential Manager di panel kanan.
  • Di jendela properties, klik Stop pada bagian Service status untuk menghentikan service.
  • Setelah itu, pada bagian Startup type pilih opsi Manual dan kemudian klik Start untuk menjalankannya.
  • Selanjutnya, klik Apply dan OK.
  • Terakhir, tutup jendela Services dan restart komputer anda.


Mudah-mudahan, itu tidak akan menunjukkan lagi masalah yang sama.



4. Scan Malware


Jika komputer anda diserang oleh malware atau adware, ada kemungkinan besar untuk mendapatkan masalah ini di komputer anda. Jadi anda perlu menscan komputer anda dengan antivirus atau antimalware dan adware removal tool yang andal.


Anda dapat mengambil bantuan AdwCleaner untuk menyingkirkan adware dari komputer anda. Sementara untuk menyingkirkan virus dan malware dari komputer anda, anda dapat menggunakan Windows Defender Offline. Untuk itu ikuti langkah-langkag berikut ini.


Di Windows 10:

  • Luncurkan Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan kemudian pilih Update & Security di jendela Settings.
  • Selanjutnya klik Windows Security di panel kiri dan di panel kanan klik Open Windows Security.
  • Di jendela Windows Security, klik Virus & threat protection dan kemudian klik Scan Options di panel kanan.
  • Selanjutnya pilih Windows Defender Offline Scan dan klik Scan now untuk menjalankannya.


Di Windows 11:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
  • Di jendela Settings, klik Privacy & security di panel kiri dan klik Windows Security di panel kanan.
  • Di halaman berikutnya di panel kanan, klik Open Windows Security.
  • Di jendela Windows Security, klik Virus & threat protection dan kemudian klik Scan Options di panel kanan.
  • Di halaman selanjutnya, pilih Windows Defender Offline Scan dan klik Scan now.




Semoga itu membantu anda! Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara mengaktifkan Standard User untuk menjalankan program dengan hak administrator tanpa password atau cara memperbaiki masalah umun koneksi Remote Desktop di Windows 10/11.


Sekian tutorial kali ini. Semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error RDP Credential Manager: UI Host is not responding di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki Error RDP Credential Manager: UI Host is not responding di Windows 10/11"