Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase di Windows 10/11

 


Saat mengupgrade versi system operasi Windows yang lebih lama ke versi OS Windows yang lebih tinggi baik untuk Windows 10 maupun Windows 11 atau saat menginstall update, beberapa pengguna mengalami error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase. Pesan error lengkap yang muncul di layar saat mengupgrade atau mengupdate Windows seperti dibawah ini.


We couldn't install Windows 10

We've set your PC back to the way it was right before your started installing Windows 10

0x80071AA8 – 0x2000A

Installation failed in SAFE_OS phase with an error during PREPARE-SAFE-BOOT operation



Jika anda mendapatkan error ini saat mengupgrade ke versi Windows yang lebih tinggi, maka salah satu kemungkinan penyebab masalah ini adalah anda menginstal OS Windows pada hard disk yang berbeda, misalnya SSD tetapi user profile (profil pengguna) anda berada di hard disk yang berbeda, misalnya HDD. Selain itu, ada beberapa penyebab lain juga yang dapat memicu error ini. Pada artikel ini, kita akan melihat beberapa solusi untuk memperbaiki error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase pada PC Windows 10 atau Windows 11 anda.


Apa itu SAFE_OS phase?

Saat anda menghidupkan komputer, pertama-tama, pengaturan firmware dimuat dan pemeriksaan system disk dimulai. Pada langkah selanjutnya, system operasi dimuat oleh Windows Boot Manager. Setelah itu, WinLoad.exe memuat driver penting untuk memulai Kernel yang memuat pengaturan registry dan driver tambahan dan memberikan kontrol ke proses system manager. Sekarang, UI anda dan software lainnya dimuat dan anda melihat login screen. SAFE_OS phase adalah tahap dimana system memverifikasi bahwa semuanya termasuk driver berfungsi dengan baik seperti yang diharapkan. Selama fase ini, jika ada sesuatu yang tidak aman ditemukan atau jika ada digital signature yang hilang, anda mungkin mendapatkan error instalasi dalam error SAFE_OS phase.


Apa itu PREPARE-FIRST-BOOT operation?

First Boot operation memungkinkan komputer untuk memuat system operasi baik dari hard disk internal atau dari hard disk eksternal atau pen drive yang terhubung dengannya. Urutan boot dapat diubah dalam pengaturan BIOS.



Memperbaiki Error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase


Masalah download dan instalasi update Windows 10 atau Windows 11 seakan tidak berakhir. Jika anda mengupgrade ke versi Windows yang lebih tinggi dan anda mendapatkan error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase, maka proses instalasi Windows akan dihentikan. Dalam kasus seperti itu, kembalikan ke versi Windows sebelumnya dan coba perbaikan berikut. Setelah itu, upgrade kembali Windows atau jalankan kembali update Windows.


Namun sebelum anda melanjutkan, pastikan system anda memenuhi persyaratan hardware untuk versi OS Windows yang ingin anda install. Juga, periksa apakah semua driver anda terupdate.



1. Jalankan Windows Update Troubleshooter


Windows Update Troubleshooter adalah tool otomatis yang dikembangkan oleh Microsoft yang membantu pengguna memperbaiki masalah yang terkait dengan Windows Update. Anda dapat mengakses tool ini melalui Settings Windows 10 atau Windows 11 anda. Jalankan Windows Update Troubleshooter dan biarkan ia mendeteksi dan memperbaiki masalah. Ketika proses pemecahan masalah selesai, periksa apakah anda dapat menginstall update Windows. Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk menjalankan Windows Update Troubleshooter.


Di Windows 10:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan kemudian pilih Update & Security.
  • Selanjutnya pilih Troubleshoot di panel kiri dan di panel kanan, klik Additional troubleshooters.
  • Di halaman berikutnya, klik Windows Update dan lanjutkan dengan mengklik Run the troubleshooter.
  • Biarkan proses troubleshooter berjalan hingga selesai dan ini mungkin menyelesaikan masalah anda.



Di Windows 11:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
  • Selanjutnya di jendela Settings, klik System di panel kiri dan di panel kanan klik Troubleshoot.
  • Di halaman berikutnya, klik Other troubleshooters.
  • Kemudian temukan Windows Update di panel kanan dan klik Run yang berada disampingnya.
  • Troubleshooter akan melakukan tugasnya. Biarkan hingga selesai dan coba kembali update Windows anda.




2. Update Windows Menggunakan Windows Update Assistant


Jika system anda berjalan pada Windows 10 atau Windows 11 dan gagal mengupdate Windows karena error ini, maka anda dapat menggunakan Windows Update Assistant untuk menginstall update Windows terbaru. Windows Update Assistant akan mendownload dan menginstall feature updates pada perangkat Windows. Anda dapat mengundownloadnya dari website Microsoft. Jika anda pengguna Windows 10 dan ingin mengupdate atau mengupgrade ke versi terbaru Windows 10, maka anda dapat mendownloadnya disini. Sementara jika anda ingin mengupgrade dari Windows 10 ke Windows 11, maka download disini




3. Reset Windows Update Component


Windows Update Component adalah bagian penting dari Windows Update. Jika ada masalah dengan Windows Update Component, maka anda tidak akan dapat menginstall update Windows terbaru dan mungkin mendapatkan beberapa error saat mengupdate system anda. Salah satu cara untuk memperbaiki masalah update Windows adalah dengan mereset Reset Windows Update Component secara manual atau otomatis menggunakan Reset Windows Update Tool. Setelah secara manual atau otomatis mereset Windows Update Component ke default, anda seharusnya dapat menginstall update Windows terbaru. Jika masalah masih berlanjut, mungkin ada alasan lain untuk masalah tersebut. Coba solusi berikutnya.




4. Nonaktifkan Sementara Antivirus


Terkadang software antivirus mencegah Windows menginstall update terbaru. Ini jelas merupakan false positive dari antivirus. Mungkin saja antivirus anda mengganggu Windows Update sehingga anda mendapatkan pesan error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase ini. Salah satu cara untuk memeriksanya adalah dengan menonaktifkan antivirus anda untuk sementara dan kemudian mengupdate atau mengupgrade Windows anda. Jika ini memperbaiki masalah anda, maka anda dapat mengaktifkan antivirus anda setelah selesai mengupdate system anda. Namun jika masalah masih muncul, maka anda perlu mencoba beberapa metode perbaikan berikut.



5. Ubah BIOS Mode Anda dari Legacy ke UEFI


Salah satu solusi efektif untuk memperbaiki masalah ini adalah dengan mengaktifkan UEFI mode di system BIOS anda. Untuk ini, BIOS anda harus mendukung UEFI mode. Anda dapat memeriksa BIOS mode system anda di System Information. Untuk meluncurkannya, gunakan Search Windows untuk menemukan dan membuka System Information.



Di jendela System Information, temukan BIOS Mode, apakah itu di atur ke UEFI atau Legacy. Jika BIOS mode anda diatur ke Legacy, maka ubah ke UEFI dan periksa apakah itu memperbaiki masalah. Untuk melakukannya, BIOS anda harus mendukung mode UEFI. Untuk memeriksa ini, masuk ke system BIOS  anda dan pilih opsi BIOS mode. Jika menampilkan Legacy dan UEFI, maka system anda mendukung BIOS mode Legacy dan UEFI. Sekarang, anda dapat beralih dari BIOS mode Legacy ke UEFI.




6. Buat User Account Baru


Jika anda memiliki dua hard disk yang terpasang di system anda, katakanlah SSD untuk OS Windows dan HDD untuk data pengguna anda, dalam hal ini, jika profil pengguna anda dibuat di hard drive selain yang diinstall Windows, system anda tidak akan dapat menemukan jalur profil pengguna anda dan anda akan mendapatkan pesan error ini. Untuk memperbaiki masalah seperti itu, ubah value registry, kemudian buat user account sementara.


Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukannya.

  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter untuk membuka Registry Editor.
  • Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah ini.


HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\ProfileList

  • Pastikan bahwa key ProfileList dipilih di panel kiri. Kemudian klik dobel pada ProfilesDirectory di panel kanan.
  • Di jendela edit String, ubah Value datanya menjadi %SystemDrive%\Users dan klik OK untuk menyimpan pengaturan anda.




  • Setelah membuatnya, restart komputer anda dan login ke user account yang baru dibuat untuk menginstall update.

Update Windows harus dapat diinstall kali ini tanpa error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase. Setelah menginstall update, anda dapat menghapus local administrator account sementara.


7. Clean Install Windows

Jika tidak ada solusi di atas yang memperbaiki error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase, maka anda perlu menginstall ulang OS Windows. Perhatikan bahwa clean install akan menghapus semuanya dari drive tempat anda menginstall Windows. Oleh karena itu, lebih baik untuk membackup data anda sebelum anda melakukan clean install.




Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki Error 0x80071AA8 - 0x2000A, Installation failed in SAFE_OS phase di Windows 10/11"