Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memperbaiki Error WHITELIST FAILURE pada Call Of Duty: Warzone 2 di Windows 10/11



Artikel ini memberikan solusi untuk memperbaiki error WHITELIST FAILURE yang terjadi saat menjalankan game Call Of Duty: Warzone 2. Game COD Warzone 2.0 adalah video game battle royale gratis yang dikembangkan oleh Infinity Ward dan dipublikasikan oleh Activision.


Banyak pengguna yang memainkan game ini mengeluhkan error WHITELIST FAILURE saat menjalankannya. Pesan error WHITELIST FAILURE ini khususnya muncul saat player/pemain COD Warzone 2 mencoba mengakses pertandingan yang sedang berlangsung. Banyak player yang secara tidak sengaja diblokir di tingkat server di beberapa region/wilayah di dunia dan tidak akan dapat mengakses game tersebut.



Jika anda juga mengalami masalah yang sama, maka anda dapat mengikuti beberapa solusi sederhana berikut ini untuk memperbaiki error yang terjadi di komputer Windows 10 atau Windows 11 anda.



Memperbaiki Error WHITELIST FAILURE pada Call Of Duty: Warzone 2


Error WHITELIST FAILURE pada COD Warzone 2 biasanya terjadi karena server error. Terkadang hanya dengan merestart game dan/atau router anda dapat membantu memperbaiki masalah ini. Namun jika itu tidak membantu anda keluar dari masalah ini, maka berikut adalah beberapa perbaikan yang dapat anda lakukan.



1. Periksa Kompatibilitas System


Sebelum memulai dengan berbagai metode pemecahan masalah, periksa apakah komputer Windows 10 atau Windows 11 anda memenuhi persyaratan minimum dari game COD Warzone 2. Ada kemungkinan perangkat anda tidak memenuhi persyaratan minimum untuk menjalankan COD Warzone 2. Berikut adalah persyaratan minimum untuk menjalankan Warzone 2 di komputer Windows 10 atau Windows 11.

OS

Windows 10 atau Windows 11 64-bit

Processor

Intel Core i3-6100 / Core i5-2500K atau AMD Ryzen 3 1200

Memory

8 GB RAM

Graphics

NVIDIA GeForce GTX 960 atau AMD Radeon RX 470 - System yang kompatibel dengan DirectX 12.0

DirectX

Version 12

Network

Koneksi Internet broadband

Storage

125 GB ruang yang tersedia



2. Scan File Game

File game dapat rusak karena bug atau update terkini. Ini juga bisa menjadi alasan kenapa anda terus mendapatkan error WHITELIST FAILURE pada game COD Warzone 2 anda. Jadi, anda perlu memverifikasi integritas file game di PC anda untuk memastikan itu baik-baik saja dan jika tidak, maka itu akan di perbaiki saat melakukan proses verifikasi. Setelah proses verifikasi file game selesai, restart launcher game anda, kemudian luncurkan game COD Warzone 2 dan periksa apakah masalahnya sudah diperbaiki atau belum. Jika belum, maka lanjut ke solusi berikutnya.



3. Jalankan Warzone 2 dengan Hak Admin

Menjalankan game dengan hak administrator memastikan game tidak crash karena kurangnya permission/izin. Jadi, untuk menjalankannya dengan hak admin, klik kanan pada shortcut Call of Duty Warzone 2.0.exe dan pilih Run as administrator. Lihat, apakah error kembali muncul atau tidak. Jika tidak, maka anda harus mengkonfigurasi properties game agar anda dapat menjalannya dengan hak admin setiap kali anda mengklik dobel padanya. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini.
  • Klik kanan pada file shortcut Call of Duty Warzone 2.0.exe dan pilih Properties.
  • Di jendela Properties, alihkan ke tab Compatibility.
  • Selanjutnya, beri ceklist pada opsi Run this program as an administrator.
  • Kemudian klik OK untuk menyimpan perubahan.



4. Izinkan Call of Duty Warzone 2 Melalui Windows Firewall

Windows Firewall terkadang mengganggu proses game dan membuatnya tidak berfungsi. Mengizinkan program melalui Windows Firewall dapat membantu memperbaiki error ini di Warzone 2. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukannya.
  • Buka Windows Security dari Start Menu atau dari System tray di Taskbar.
  • Di jendela Windows Security, pilih Firewall and network protection.
  • Di halaman berikutnya, klik Allow an app through Firewall.
  • Selanjutnya, klik Change settings dan kemudian klik Allow another app.
  • Selanjutnya, tambahkan COD Warzone 2.0.exe.
  • Setelah itu, beri ceklist pada kolom Private dan Public untuk COD Warzone 2.0.exe.
  • Kemudian klik OK untuk menyimpan pengaturan anda.



5. Install Ulang Game

Jika tidak ada solusi yang disebutkan di atas yang dapat membantu anda, maka mungkin file inti game rusak. Untuk memperbaikinya, anda perlu menguninstall game COD Warzone 2 dari system anda secara komplit dan setelah itu, install kembali game di komputer anda. Ini akan mempernbaiki error WHITELIST FAILURE pada Call Of Duty: Warzone 2 di Windows 10 atau Windows 11 anda.


Saya harap anda dapat mengunakan salah satu metode diatas untuk menyingkirkan masalah ini dari system anda.

Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error WHITELIST FAILURE pada Call Of Duty: Warzone 2 di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Memperbaiki Error WHITELIST FAILURE pada Call Of Duty: Warzone 2 di Windows 10/11"