Memperbaiki File dan Folder Tiba-Tiba Menghilang di Windows 10/11
Masalah ini jarang terjadi, tetapi jika anda tidak dapat menemukan file dan folder anda di PC Windows 10 atau Windows 11 anda, maka anda harus khawatir. Biasanya, hal ini terjadi karena anda mungkin telah memindahkannya ke folder lain dan menghapusnya. Namun jika bukan itu masalahnya, bisa jadi karena malware di folder tersebut dan software keamanan telah menghapusnya. Pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara mengatasi file dan folder yang tiba-tiba hilang di Windows.
Memperbaiki File dan Folder Tiba-Tiba Menghilang
Jika anda mengalami masalah ini, maka anda dapat mengikuti metode dibawah ini satu per satu dan ketahui mana yang berhasil untuk anda.
1. Periksa Recycle Bin dan Lakukan Pencarian
Keduanya harus menjadi pendekatan pertama untuk menemukannya jika anda tidak sengaja menghapus atau memindahkannya. Recycle Bin memungkinkan anda untuk memulihkan file hampir seketika. Sebelum memulihkannya, pastikan untuk mencatat lokasi file yang terlihat dalam mode daftar.
Metode terbaik kedua adalah mencari nama folder atau nama file atau konten di dalam file. Search Windows harus dapat menemukannya. Setelah muncul di hasil, klik kanan dan pilih Open file location.
2. Tampilkan File dan Folder Tersembunyi
Windows memungkinkan anda untuk mengatur file atau folder tersembunyi dari tampilan default. Anda mungkin telah mengatur file atau folder yang hilang sebagai tersembunyi dan terlupakan.
Jadi cara terbaik untuk mencarinya adalah dengan menampilkan File dan Folder yang tersembunyi. Kemudian masuk ke folder dimana anda mengharapkan file tersebut berada dan kemudian periksa apakah folder tersebut terlihat.
Jika anda dapat menemukan folder dan terlihat sedikit transparan, maka anda dapat membuatnya terlihat. Klik kanan pada folder tersebut dan pilih Properties. Di tab General, di bagian Attributes, hapus ceklist pada kotak Hidden.
3. Periksa Bagian Quarantine
Semua Antivirus atau solusi keamanan memblokir file atau folder jika ada virus atau malware di dalamnya. Ada kemungkinan anda melewatkan notifikasi tentang hal itu. Biasanya tersedia di bagian Quarantine. Anda selalu dapat memulihkan file dari sana dan menandainya sebagai Dipulihkan.
4. Konfigurasi Antivirus
Jika anda yakin bahwa file atau folder dan kontennya aman, anda dapat menambahkannya ke daftar exclusion/pengecualian. Misalnya, di Windows Security, Controlled folder access memungkinkan penambahan folder, aplikasi dan lainnya ke dalam daftar aman. Ada juga bagian exclusion/pengecualian dimana anda dapat menambahkan file, folder, jenis file dan program.
5. Ubah Opsi Pengindeksan
Search Windows bekerja berdasarkan pengindeksan. Search tidak akan instan kecuali folder atau file ada di index. Demikian pula, jika file atau folder dihapus dari pengindeksan, Windows tidak akan menemukannya. Untuk mengkonfigurasinya, ikuti langkah-langkah berikut ini.
Di Windows 10:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan pilih Search di jendela Settings.
- Di halaman berikutnya, klik Searching Windows di panel kiri.
- Kemudian di panel kanan, periksa apakah ada folder yang dikenal berada di bawah daftar Excluded Folders.
- Jika ya, klik folder tersebut dan pilih Remove excluded folders.
Di Windows 11:
- Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
- Di jendela Settings klik Privacy & security di panel kiri dan di panel kanan klik Searching Windows.
- Di halaman berikutnya, periksa apakah ada folder yang dikenal berada di bawah daftar Excluded folders from enhanced search.
- Jika ya, klik menu tiga titik dan pilih Remove.
Tunggu beberapa saat dan anda harus dapat menemukannya. Jika metode ini tidak berhasil, anda dapat melihat dua opsi lagi yang tersedia dan anda dapat menggunakannya. Opsi Advanced Search Indexer Settings (di Windows 10) atau Advanced Indexing options (di Windows 11) dan Indexer troubleshooter. Keduanya akan membantu anda mengonfigurasi opsi lanjutan dan menyelesaikan masalah apapun yang dapat membatasi hasil pencarian. Anda juga dapat mengoptimalkan Windows Index untuk pencarian yang lebih baik dan lebih cepat.
6. Aktifkan Ikon Desktop
Dimungkinkan untuk menyembunyikan ikon, file dan folder di Desktop. Jika anda membuat file atau folder di Desktop menggunakan File Explorer dan kemudian melihatnya di Desktop, anda mungkin tidak menemukannya. Anda dapat mengklik kanan pada Desktop, pilih View dan klik Show desktop icons.
Pengguna menyembunyikan file-file ini karena terlihat sangat mengganggu ketika terlalu banyak. Juga, ikon desktop yang tersembunyi terlihat jauh lebih baik saat mengambil screenshot.
Bisakah folder hilang begitu saja?
Biasanya tidak, tetapi indeks pencarian mungkin rusak jika anda tidak dapat menemukannya. Cara terbaik untuk mengatasi ini adalah dengan menambahkan folder ke indeks dan merebuild kembali. Setelah selesai, anda mencari file atau folder dan membukanya di File Explorer.
Apa itu Korup File?
Jika file tersebut rusak karena shutdown yang tidak tepat atau penutupan aplikasi yang tidak terduga, maka file tersebut juga dapat hilang. Sebagian besar aplikasi menawarkan cara untuk memulihkan dokumen mereka, tetapi mungkin pemulihan sebagian. Jika file tersebut penting, anda dapat menggunakan software pemulihan untuk membatalkan penghapusan file tersebut.
Semoga membantu anda! Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara nonaktifkan Windows Search Indexing saat ruang disk rendah atau cara memperbaiki Search/Pencarian pada Start Menu tidak berfungsi.
Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki file dan folder tiba-tiba menghilang di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!
Post a Comment for "Memperbaiki File dan Folder Tiba-Tiba Menghilang di Windows 10/11"