Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memindahkan Start Menu Windows 11 ke Sisi Kiri

 


Windows 11 versi Insider Preview telah di luncurkan bagi Windows Insider Program dengan build 22000.51. Berbagai fitur baru disertakan disana dimana ada Settings Windows baru, Start menu yang didesain ulang, Action Center, taskbar, Widget, File Explorer dan lainnya. Yang paling menonjol disini adalah Start Menu dari Windows 11 itu sendiri. Dengan antarmuka yang baru, posisi default taskbar pada Windows 11 berada di tengah layar. Beberapa pengguna menikmati perubahan baru ini, tetapi banyak yang menghadapi masalah saat bekerja dengan posisi baru taskbar ini. Jika anda juga orang yang suka bekerja dengan taskbar klasik yang sama di sebelah kiri, maka inilah solusinya.



Artikel kali ini akan memandu anda tentang cara memindahkan ikon Start Menu, Button dan Pined Windows 11 ke sisi kiri menggunakan aplikasi Settings ataupun Registry.



Cara Memindahkan Start Menu Windows 11 ke Sisi Kiri


Taskbar baru memiliki tampilan dan nuansa baru bersama dengan tampilan baru tombol start-up. Itu telah menjadi sedikit lebih besar dari versi yang lebih lama, meningkatkan kehadirannya di layar. Namun, Microsoft telah menempatkan Start Menu Windows 11 ke bagian tengah secara default.


Jika anda ingin memindahkan ikon Start Menu, Button dan Pined Windows 11 ke sisi kiri, ada dua metode yang dapat lakukan. Mari kita lihat kedua metode tersebut.



1. Melalui Registry Editor


Anda dapat mengubah Registry Windows untuk memindahkan Start Menu Windows 11 ke sisi kiri. Namun sebelum melakukannya, backup registry atau buat system restore point terlebih dahulu untuk berjaga-jaga jika anda melakukan kesalahan dalam pengeditan. Setelah itu ikuti langkah-langkah dibawah ini.


  • Buka Registry Editor dengan menekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter.


  • Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah ini.


HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advanced

  • Selanjutnya, temukan TaskbarAl di panel kanan. Jika tidak, klik kanan ruang kosong di panel kanan, kemudian pilih New - DWORD (32-bit) Value dan beri nama dengan TaskbarAl.


  • Sekarang klik dobel pada DWORD TaskbarAl, kemudian ubah value datanya menjadi 0 (nol) dan klik OK untuk menyimpan pengaturan anda.


  • Jika perubahan tidak langsung diterapkan, maka restart PC anda untuk menerapkan perubahan.

Catatan: Jika anda ingin mengembalikannya ke bagian tengah, maka ubah value datanya menjadi 1.


2. Melalui Settings Windows

Windows 11 menyediakan opsi untuk melakukan ini di PC anda dan menjadi lankah yang paling mudah. Cukup ikuti langkah-langkah dibawah ini.

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I. Anda juga dapat mengklik Start dan membuka Settings dari sana.
  • Di jendela Settings, pilih Personalization di panel kiri.
  • Kemudian klik Taskbar di panel kanan. Langkah mudah mencapai ini adalah klik kanan taskbar dan klik Taskbar Settings.


  • Selanjutnya, perluas Taskbar behaviors dan temukan Taskbar alignment di panel kanan.
  • Kemudian klik pada menu drop-down dan pilih Left dan anda selesai.


Dengan kedua cara ini, anda dapat memindahkan Start Menu dan ikon program di taskbar yang disematkan (pin) ke sisi kiri pada PC Windows 11 anda.


Anda dapat menyematkan aplikasi pilihan anda dalam jumlah banyak dan dapat melihat beberapa aplikasi sekaligus di layar. Tambahan menarik lainnya adalah area yang direkomendasikan yang memungkinkan anda untuk mengunjungi dokumen terbaru.

Sekian tutorial kali ini, semoga membantu anda. Anda juga dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara menghapus atau menonaktifkan tombol Widget di taskbar Windows 11 atau cara mengubah ukuran taskbar di Windows 11. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Memindahkan Start Menu Windows 11 ke Sisi Kiri"