Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Aktifkan atau Nonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk Klik Kanan di Windows 10/11

 


Dalam upaya untuk membuat Touchpad anda berfungsi sesuai dengan kebutuhan anda, maka kita akan melihat bagaimana anda dapat mengaktifkan atau menonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk klik kanan di Windows 10 atau Windows 11 anda.



Aktifkan atau Nonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk Klik Kanan


Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk klik kanan di Windows 10 atau Windows 11, anda dapat menggunakan salah satu metode berikut.



1. Menggunakan Settings Windows


Mari kita mulai dengan yang paling sederhana dari keduanya. Kita akan melihat bagaimana anda dapat menonaktifkan opsi karena diaktifkan di system anda secara default. Settings Windows adalah interface/antarmuka grafis dimana anda dapat menonaktifkan fitur tersebut hanya dengan satu klik. Jika anda ingin melakukan hal yang sama, ikuti langkah-langkah yang ditentukan.


Di Windows 10:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I dan pilih Devices.
  • Di halaman berikutnya, klik Touchpad di panel kiri.
  • Di panel kanan, hapus ceklist pada opsi Press the lower right corner of the touchpad to right-click.



Di Windows 11:

  • Buka Settings Windows dengan menekan tombol Win + I.
  • Di jendela Settings klik Bluetooth & devices di panel kiri dan klik Touchpad di panel kanan.
  • Di halaman berikutnya, perluas Taps dan hapus ceklist pada opsi Press the lower right corner of the touchpad to right-click.



Setelah melakukan itu, tutup Settings dan anda akan melihat bahwa menekan sudut bawah touchpad tidak klik kanan sekarang. Jika anda ingin mengaktifkannya kembali, maka anda dapat mengikuti langkah diatas dan kemudian memberi ceklist kembali pada opsi Press the lower right corner of the touchpad to right-click.



2. Menggunakan Registry Editor


Sekarang, mari kita gunakan tool untuk penggemar teknologi. Registry Editor adalah aplikasi di system Windows anda yang berisi registry, dimana anda dapat mengonfigurasinya untuk menyesuaikan komputer anda. Registry Editor adalah opsi yang lebih baik untuk penyesuaian karena memiliki lebih banyak opsi, namun, satu-satunya peringatan adalah sangat sedikit ruang untuk kesalahan. Itulah mengapa saya menyarankan anda membackup registry anda sebelum menggunakannya untuk mengubah opsi klik kanan anda.


Setelah itu, ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukan perubahan pada registry anda.

  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter untuk membuka Registry Editor.
  • Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah ini.
HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\PrecisionTouchPad

  • Kemudian temukan RightClickZoneEnabled di panel kanan.
  • Jika anda tidak dapat menemukannya, klik kanan pada ruang kosong di panel kanan, kemudian pilih New - DWORD (32-bit) Value. dan beri nama dengan RightClickZoneEnabled.
  • Sekarang, klik dobel pada DWORD RightClickZoneEnabled.
  • Di jendela edit DWORD, ubah Value datanya menjadi 0 (nol) dan klik OK untuk menonaktifkan opsi.


Untuk mengaktifkannya kembali, luncurkan Registry Editor, kemudian pergi ke lokasi yang disebutkan sebelumnya, buka RightClickZoneEnabled dan ubah Value datanya ke 1 atau ffffffff.

Ini akan melakukan pekerjaan untuk anda.

Semoga membantu anda! Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara nonaktifkan Touchpad Tap to Click pada Windows 11 atau daftar Touch Screen dan Touchpad Gesture di Windows 10/11.

Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam mengaktifkan atau menonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk klik kanan di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Jika anda menemukan solusi lainnya yang tidak disebutkan diatas, maka jangan lupa untuk berbagi. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Aktifkan atau Nonaktifkan Press the lower right corner Touchpad untuk Klik Kanan di Windows 10/11"