Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara BackUp File ke Google Drive di Linux

 


Google Drive adalah media yang sangat baik bagi orang-orang yang perlu menyimpan salinan online file mereka. Pengguna Linux dapat memanfaatkan paket gratis 15 GB untuk membackup file konfigurasi penting. Selain itu, anda dapat membackup data dalam jumlah besar, termasuk file media, jika anda memiliki paket Google Workspace (sebelumnya G-Suite) yang aktif. Panduan ini akan menunjukkan bagaimana anda dapat membackup file secara otomatis ke Google Drive di Linux menggunakan package open source google-drive-ocamlfuse dan CRON.



Apa itu google-drive-ocamlfuse?


google-drive-ocamlfuse adalah system file FUSE yang memungkinkan pengguna memasang (mount) penyimpanan Google Drive mereka di mesin local. Ini ditulis menggunakan OCaml dan tersedia secara gratis melalui GitHub. Beberapa fitur utamanya termasuk akses penuh read/write (baca/tulis), dukungan banyak akun, Unix permission dan Team Drive support.



Cara Menggunakannya untuk Backup Otomatis


Langkah pertama adalah mount remote Google Drive ke system file local. Disinilah google-drive-ocamlfuse berperan. Kemudian kita dapat menggunakan scheduler otomatis untuk mentransfer file ke drive secara berkala. Untuk mempermudah, saya menggunakan utilitas Linux CRON untuk menangani proses scheduler. (Anda juga dapat menggunakan Zeit untuk schedule tugas cron).



Install dan Konfigurasi google-drive-ocamlfuse


Pertama, kita perlu menginstall google-drive-ocamlfuse di mesin Linux kita. Untungnya, ini sangat mudah.


  • Jalankan terminal anda dan masukkan perintah berikut dibawah ini saat diminta.


sudo add-apt-repository ppa:alessandro-strada/ppa



  • Ini akan menambahkan package yang diperlukan ke daftar repositori manajer package anda. Anda dapat melanjutkan dan menginstall package dengan menggunakan perintah berikut.

Debian/Ubuntu
sudo apt update && sudo apt install google-drive-ocamlfuse

Fedora
sudo dnf copr enable sergiomb/google-drive-ocamlfuse
sudo dnf install google-drive-ocamlfuse

Arch
yay -S google-drive-ocamlfuse



  • Tunggu hingga instalasi selesai. Setelah selesai, anda perlu mengkonfigurasinya untuk mount. Langkah pertama untuk ini adalah membuat titik mount untuk Google Drive di system file local anda. Anda dapat melakukan ini dengan mengetikkan perintah di bawah ini di terminal anda.

mkdir -p ~/mount/google-drive



  • Selanjutnya, mount penyimpanan drive dengan perintah berikut ini.

google-drive-ocamlfuse ~/mount/google-drive



  • google-drive-ocamlfuse akan membuka browser default anda dan mengarahkan ke halaman otentikasi akun untuk Google Drive. Pilih akun yang ingin anda mount secara local.



  • Kemudian masukkan password untuk akun yang dipilih untuk mengotentikasi diri anda.



  • Selanjutnya, Google akan memerlukan permission/izin untuk memberikan akses ke google-drive-ocamlfuse. Klik Allow dan lanjutkan ke halaman berikutnya.



  • Anda akan diminta untuk mengizinkan akses ke akun pengguna anda sekali lagi.



  • Setelah anda mengizinkan, itu akan mengarahkan anda ke halaman web google-drive-ocamlfuse. Selamat, anda berhasil memasang akun Google Drive anda ke system file local.



  • Sekarang saat yang tepat untuk memverifikasi apakah proses mount untuk Google Drive berjalan lancar atau tidak. Jika tahap ini memberikan error, anda tidak dapat menggunakannya untuk membackup file ke Google Drive. Gunakan perintah di bawah ini untuk memverifikasi ini.

ls -l ~/mount/google-drive/



Outputnya harus menampilkan daftar file dan direktori yang ada di penyimpanan Google Drive anda. Jika semuanya berjalan sesuai harapan, kita dapat melanjutkan untuk mengonfigurasi scheduler backup.


Backup File ke Google Drive Menggunakan CRON

Backup tidak lain adalah proses penyalinan. Karena Google Drive kita sudah terpasang, kita dapat menyalin file kesana sebagai bagian dari system file local. Anda dapat memverifikasi ini dengan menjalankan perintah berikut ini.

touch test-file
cp test-file ~/mount/google-drive/

Ini harus menyalin file test ke penyimpanan drive anda. Gunakan perintah ls untuk memverifikasi apakah berhasil disalin ke Google Drive.

ls ~/mount/google-drive/



Sekarang semuanya sudah siap, konfigurasikan cron untuk mengotomatiskan proses backup. Jika anda belum mengetahuinya, cron adalah scheduler yang memungkinkan pengguna menjalankan perintah tertentu secara berkala. Kita dapat menentukan perintah mana yang akan dijalankan dan kapan menjalankannya dengan menggunakan crontab.

Kita menggunakan entri crontab berikut untuk menyalin konten folder "/tmp" kita ke Google Drive pada pukul 00:00 setiap hari.

0 0 * * * cp /tmp/ ~/mount/google-drive/

Jika anda ingin membackup file anda sekali setiap minggu, gunakan entri crontab berikut.

0 0 * * 0 cp /tmp/ ~/mount/google-drive/

Ini akan menyalin konten "/tmp" ke penyimpanan drive anda pada pukul 00:00 setiap hari Minggu. Ganti "/tmp" dengan direktori yang berisi file pribadi anda. Namun, ada satu langkah terakhir. Tidak ada entri crontab di atas yang mount Google Drive secara otomatis. Salah satu solusi cepat untuk ini adalah mount penyimpanan drive menggunakan entri crontab lain, kemudian menindaklanjutinya dengan entri untuk backup.

55 23 * * 0 google-drive-ocamlfuse ~/mount/google-drive
0 0 * * 0 cp /tmp/ ~/mount/google-drive/

Seperti yang anda lihat, kita dapat memasang drive lima menit sebelumnya. Ini memberi cron cukup waktu untuk memastikan tidak melewatkan proses backup karena masalah inisialisasi. Gunakan perintah seperti gambar di bawah ini untuk mengedit crontab dan menambahkan baris di atas.




Saya telah menyajikan cara sederhana untuk membackup file ke Google Drive menggunakan google-drive-ocamlfuse dan cron. Anda juga dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara sinkronisasi Microsoft OneDrive dengan Linux atau cara backup dan restore hard drive anda dengan Gnome Disk Utility.

Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat untuk anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara BackUp File ke Google Drive di Linux"