Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Reset Windows Subsystem for Android di Windows 11

 


Jika anda ingin mereset Windows Subsystem for Android (WSA) di Windows 11 anda, maka berikut adalah cara untuk melakukannya. Dimungkinkan untuk mereset Windows Subsystem for Android ke pengaturan default dengan bantuan opsi bawaan atau yang diberikan. Namun, anda juga dapat melakukan hal yang sama menggunakan Settings Windows.


Windows Subsystem for Android (WSA) adalah platform yang dimiliki Windows yang membantu anda menjalankan aplikasi Android melalui Amazon Appstore. Meskipun aplikasi Windows Subsystem for Android hadir dengan opsi minimal atau esensial, namun anda dapat menyesuaikannya sesuai kebutuhan anda. Mari kita asumsikan bahwa anda mengubah beberapa pengaturan dan fitur tertentu tidak berfungsi di Windows Subsystem for Android anda. Pada saat seperti itu, lebih baik untuk meresetnya untuk memulai dengan pengaturan yang telah ditentukan.


Seperti yang disebutkan sebelumnya, ada dua cara untuk mereset Windows Subsystem for Android di Windows 11 yaitu menggunakan opsi bawaan dan menggunakan Settings Windows. Tergantung pada situasi yang anda hadapi, anda dapat mengikuti metode yang sesuai.



Cara Reset Windows Subsystem for Android


Untuk mereset Windows Subsystem for Android di Windows 11 anda, anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut dibawah ini. Mari kita lihat satu per satu metode.



1. Reset WSA di Windows 11 Menggunakan Opsi Bawaan Aplikasi


Untuk mempelajari lebih lanjut tentang langkah-langkah mereset Windows Subsystem for Android menggunakan Oopsi bawaan dari aplikasi, maka ikuti langkah langkah dibawah ini.



  • Buka aplikasi Windows Subsystem for Android dari Start menu untuk memulai prosesnya.
  • Setelah dibuka, anda dapat menemukan beberapa opsi di layar anda. Anda perlu mencari opsi Reset to defaults.
  • Kemudian, klik tombol Reset yang terkait dengannya.
  • Ini akan mereset semua pengaturan yang telah anda ubah ke pengaturan default aplikasi secara instan.



2. Reset WSA di Windows 11 Menggunakan Settings Windows


Seperti disebutkan, ada cara lain untuk meresetnya. Untuk mereset Windows Subsystem for Android di Windows 11 menggunakan Settings Windows, ikuti langkah-langkah berikut dibawah ini.

  • Buka Settings Windows 11 di komputer anda. Meskipun ada banyak cara, anda dapat menggunakan tombol Win + I untuk membukanya.
  • Setelah itu, di jendela Settings, pilih Apps di panel kiri dan klik opsi Apps & features di panel kanan.
  • Di halaman berikutnya, anda dapat menemukan semua aplikasi yang diinstall di komputer anda. Anda perlu menemukan Windows Subsystem for Android, kemudian klik menu tiga titik disampingnya dan pilih Advanced options.


  • Selanjutnya, pada bagian Reset, klik tombol Reset dan konfirmasikan prosesnya dengan mengklik Reset pada jendela yang muncul.



Setelah melakukan itu, aplikasi Windows Subsystem for Android akan direset di komputer Windows 11 anda.


Bagaimana cara mendapatkan Windows Subsystem for Android di Windows 11?

Untuk mendapatkan Windows Subsystem for Android, anda memiliki dua opsi. Jika anda tinggal di AS, maka anda dapat menginstallnya dari Microsoft Store. Namun, jika anda tinggal di luar AS, maka anda harus melalui metode manual. Untuk itu, anda harus mendownload bundel dari website pihak ketiga. Kemudian, anda dapat menginstall bundel tersebut melalui Windows PowerShell dengan hak admin di komputer anda. Langkah-langkah menginstall Windows Subsystem for Android dan link downloadnya sudah saya tautkan di bagian awal artikel. Jadi, silahkan anda menuju kesana.


Bagaimana cara memperbaiki Windows Subsystem for Android di Windows 11?

Untuk memperbaiki Windows Subsystem for Android di Windows 11 anda, maka anda perlu menggunakan Settings Windows. Anda dapat mengikuti langkah-langkah mereset Windows Subsystem for Android menggunakan Settings Windows. Namun setelah anda mencapai bagian Reset, klik tombol Repair. Ini berguna ketika Windows Subsystem for Android memiliki beberapa masalah yang menyebabkan berbagai masalah saat menjalankannya di PC anda.


Itu saja! Semoga artikel ini membantu anda. Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara membuat Windows Subsystem for Android selalu berjalan di background Windows 11 atau cara install Android SDK di Windows 10/11.


Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam mereset Windows Subsystem for Android di Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!

Post a Comment for "Cara Reset Windows Subsystem for Android di Windows 11"