Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Memasang Wallpaper Video di Windows 10/11


Ada banyak cara untuk mempercantik PC anda dan bahkan membuat anda betah bersama PC Windows anda tersebut. Mulai dari mengganti tema dan huruf, memasang screensaver, dan mengganti wallpaper. Namun pada titik tertentu anda akan jenuh dengan semua itu dan anda ingin sesuatu yang berbeda. Dan bagaimana dengan Wallpaper video? Apakah anda menginginkannya?

Ini terlihat sangat keren dan pasti akan membuat anda betah memandang layar PC anda. Anda dapat menggunakan video apa saja termasuk milik anda untuk menjadikannya sebagai wallpaper. Anda tidak perlu khawatir. Tutorial yang saya bagikan ini adalah langkah yang sangat mudah yang kemudian akan membuat anda selalu merindukan PC kesayangan anda

Pada tutorial ini, langkah-langkahnya dapat anda terapkan juga di Windows 7 maupun Windows 8/8.1. Sebelum anda melanjutkan ke langkah-langkahnya, anda perlu mendownload file yang tidak lebih dari 1 mb bernama DesktopHut. Download juga video-video keren secara gratis untuk di jadikan wallpaper anda.

Baik, kita langsung saja ke langkah-langkahnya setelah anda mendownload.
  • Ekstrak file yang anda download dan buka folder hasil ekstrak.

  • Sekarang klik dobel pada DesktopHut untuk menjalankan aplikasi.

  • Jendela App for live wallpaper akan terbuka. Silahkan klik pada Select Live Wallpaper.

  • Pilih video yang sudah anda download tadi dan klik Open. Anda juga dapat menggunakan video anda sendiri.
  • Setelah memilihnya, di jendela App for live wallpaper silahkan klik Play.

  • Dan wallpaper PC anda akan berganti dengan wallpaper video.


Untuk menutup aplikasi, jangan menggunakan tombol Close tapi gunakan tombol Minimize untuk menutupnya. Jika anda menggunakan Close maka wallpaper video anda juga akan berhenti dan otomatis berganti ke wallpaper gambar yang anda gunakan sebelumnya.

Anda kemudian dapat mengubah wallpaper sesuai keinginan anda. Buka kembali aplikasi di toolbar Windows anda dengan mengklik dobel pada iconnya. Selanjutnya ulangi langkah-langkah dia atas.


Anda juga dapat menggunakan aplikasi ini dengan versi terbaru dengan mengunjungi link yang sudah saya sertakan dalam file notes. Namun saat menginstalnya, anda harus memperhatikan bagian customisasi instalasinya karena ada pilihan seperti menginstal antivirus, cromium dan pilihan yahoo sebagai default search. Anda hanya menghapus ceklist yang ada jika anda tidak membutuhkannya dan lanjut menginstal seperti biasa.

Terkadang dengan mengganti tampilan wallpaper kita akan semakin bersemangat dalam menggunakan PC kita apalagi jika menggunakan wallpaper video.

Setelah membuat wallpaper PC lebih fres, sekarang saatnya membuat wallpaper smarphone Android anda, jadi baca tutorial saya tentang cara menggunakan file GIF sebagai wallpaper di Android untuk mengetahui langkah-langkahnya.

Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam menggunakan video sebagai wallpaper di PC Windows. Terimakasih dan GBU.

Post a Comment for "Cara Mudah Memasang Wallpaper Video di Windows 10/11"